https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Mendaftar 32 Calon, Mengembalikan Hanya 21

Akhmad Imam Mahmudi-foto: ist-

MUARA ENIM, SUMATERAEKSPRES.ID -  Sebanyak 32 kandidat bakal calon bupati (Bacabup) dan bakal calon wakil bupati (Bacawabup)  mengambil formulir bakal calon bupati dan wakil bupati Muara Enim 2024-2029 melalui DPC PDI Perjuangan. Dari jumlah tersebut  hanya 21 orang yang mengembalikan formulir.

Berdasatkan data, kandidat yang sudah mengembalikan Bacabup ada sebanyak 11 orang yakni H Ahmad Rizali, H Nurul Aman, H Hanan Zulkarnaen, H Ramlan Holdan, H Nasrun Umar, H Edison , Ropi Alex Candra,  H Firmansyah, Desi Puspa Asni, Ahmad Usmarwi Kaffah dan H Riswandar SH MH.

Sedangkan Bacawabup yang sudah mengembalikan formulir ada 10 orang, H Ellianudin, Hj Sumarni, H Bahran Nazip, Hj Shinta Paramita Sari, Devi Maulidi, H Mat Kasrun, Akhmad Imam Mahmudi, Lia Angraini, Achmad Mujtabah dan Rani Kodim.

Ketua DPC PDI Perjuangan Muara Enim Liono Basuki BSc melalui Seketaris Akhmad Imam Mahmudi mengatakan,  setelah ini hasil proses penjaringan DPC PDI Perjungan Muara Enim akan disampaikan ke DPD PDI Perjuangan Sumsel untuk mengikuti tahapan proses selanjutnya. 

BACA JUGA:Bursah Zarnubi Kembali Ambil Formulir Calon Bupati Lahat 2024: Langkah Terbaru Menuju Pertarungan di Pilkada!

BACA JUGA:PKB Ajukan Netta Indian dari Golkar sebagai Calon Bupati Banyuasin, Ini Tujuannya!

‘’Kami berharap semua kandidat yang akan maju Pilkada Muara Enim 2024 merupakan orang-orang yang punya integritas dalam memimpin Kabupaten Muara Enim lima tahun kedepan," harapnya.

Dirinya juga mengharapkan semua kandidat ataupun timses kandidat menciptakan suasana yang kondusif. "Terciptanya kualitas pilkada tersebut jelas akan berdampak pada kualitas roda pemerintahan yang nantinya akan memberikan kebijakan yang terbaik bagi masyarakat Muara Enim," pungkasnya. (Way)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan