https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ini Dia 8 Khasiat Minum Teh Putih, Nomor 2 Oke Punya

KHASIAT: Teh putih punya khasiat yang tak kalah hebat untuk kesehatan. FOTO: twinings--

SUMATERAEKSPRES.ID-Kepopuleran teh putih memang tidak sama seperti teh hijau atau teh hitam, tapi teh jenis ini tak kalah berkhasiat untuk kesehatan dan rasanya lebih manis serta ringan.

Teh putih dibuat dari daun tanaman Camellia sinensis. 

Teh putih memerlukan pemrosesan minimal karena mengandung lebih banyak antioksidan. 

Daun dan kuncup tanaman tersebut juga harus muda untuk bisa menjadi teh putih.

Hampir sama seperti jenis teh lain, teh putih juga punya banyak manfaat untuk kesehatan yakni mencegah kanker, menurunkan berat badan serta beberapa khasiat lain seperti yang akan dibahas berikut ini, mengutip Boldsky.

BACA JUGA:Manfaat Minum Teh Tawar Setelah Menikmati Hidangan Lebaran

BACA JUGA:Ingat, Atur Frekuensi Konsumsi Teh dan Kopi saat Puasa

1. Mencegah kanker

Teh putih dipercaya ampuh untuk mencegah pembentukan sel-sel kanker karena adanya polifenol. 

Polifenol tersebut meningkatkan kematian sel dari dua jenis sel kanker paru non-sel kecil. 

Polifenol juga menghambat mutasi sel lebih efisien daripada teh hijau karena tidak perlu banyak pemrosesan seperti teh hijau. 

Studi lain yang dilakukan oleh University of Malaya di Malaysia menunjukkan bahwa teh putih punya potensi untuk menghentikan penyebaran sel kanker.

BACA JUGA:Penggemar Teh Wajib Tahu, Ini Jenis-Jenis Teh Berdasarkan Pengolahannya

BACA JUGA:Siapa Sangka, Rutin Konsumsi Kopi dan Teh Bisa Jadi Kunci untuk Tetap Bugar di Usia Lanjut, Ini Buktinya!

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan