https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Memperkuat Silaturahmi: Tradisi Halal Bi Halal Dalam Perayaan Idul Fitri oleh Keluarga Besar PAPPRI Sumsel

Ketua DPD PAPPRI Sumsel Gelar Open House dan Halal Bi Halal di Palembang. Foto: istimewa--

Lebih lanjut, Drs. Herri Supriadi menekankan pentingnya memahami makna dan hikmah dari tradisi halal bi halal atau silaturahmi.

 Ia mengatakan bahwa acara ini bukan hanya sekadar pertemuan sosial, tetapi juga kesempatan untuk merenungkan nilai-nilai keislaman seperti maaf, toleransi, dan saling menghormati.

"Silaturahmi yang terjalin akan terus membara dan menginspirasi setiap individu untuk menjaga hubungan yang baik dengan sesama. Melalui penghayatan dan penerapan nilai-nilai silaturahmi, diharapkan terjalinlah ikatan yang kuat, harmoni dalam keluarga, serta kebersamaan yang erat dalam masyarakat," tambah Drs. Herri Supriadi.

BACA JUGA:Lalat Buah Momok yang Menakutkan, Ini Cara Pengendaliannya

BACA JUGA:Kebakaran Mobil di SPBU Muara Enim Diduga Berasal dari Jeriken BBM, Sopir Dicari Polisi

Ia juga mengajak semua anggota keluarga untuk menjaga semangat halal bi halal atau silaturahmi dalam kehidupan sehari-hari. 

"Harapannya, silaturahmi ini tidak hanya berhenti pada satu momen, melainkan menjadi awal dari komitmen bersama untuk terus membangun silaturahmi yang harmonis dan memperkuat persatuan dalam bingkai keislaman,"bebernya.

Acara tersebut dianggap sebagai momentum yang berharga dalam menyatukan hati dan mempererat ikatan persaudaraan di antara anggota Keluarga Besar PAPPRI Sumsel.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan