https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Banyak Muka baru di Skuat Timnas Brasil versus Inggris

--

Dorival mengakui bahwa menghadapi tim Gareth Southgate dengan nama-nama besar seperti Harry Kane, Jude Bellingham, Phil Foden, dan Declan Rice memang akan sangat berat. Namun, menurutnya itu tantangan yang bagus untuk memulai pekerjaan.

“Inggris adalah tim dengan kualitas terbaik. Permulaannya tidak akan mudah. Saya tidak akan menyembunyikannya dari Anda, tetapi akhirnya akan baik. Kamu bisa yakin akan hal itu," jelas Dorival. 

Di kubu Inggris, menghadapi Brasil tentu juga menjadi ujian bagus untuk persiapan mereka menyambut Euro 2024, Juni nanti. Bagi pelatih Gareth Southgate, ini kesempatan luar biasa menguji berbagai bakat yang dimilikinya. Termasuk pemain muda seperti Kobbie Mainoo.

BACA JUGA:8 Strategi Menghapal Vocab Bahasa Inggris Tanpa Ikut Kursus

BACA JUGA:Penuhi Kebutuhan Nutrisi Anak saat Sahur dan Buka

“Ada beberapa pemain yang tampil sangat baik. Kami tidak pernah lamban dalam mendatangkan pemain muda ke tim senior,” kata Southgate di The Sun.

Mewakili pemain, bek senior, Harry Maguire menegaskan mereka saat ini dalam momentum bagus. Dan ia percaya mereka kini hanya perlu mempersiapkan mental dengan baik.

“Kami memiliki pemain untuk menghasilkan momen-momen besar. Kami harus mempersiapkan mental agar di turnamen kami menjadikan momen-momen ini milik kami,” ujarnya.

Bukayo Saka meninggalkan kamp pelatihan Inggris karena cedera. Sementara Harry Kane, Cole Palmer dan Jordan Henderson hingga Kamis masih berlatih terpisah.  Jadi, ada kemungkinan bomber Aston Villa Ollie Watkins dan striker Brentford, Ivan Toney memimpin barisan penyerang Tiga Singa.

Nama-nama pemain berpengalaman seperti Kieran Trippier, Trent Alexander-Arnold, Reece James, Jack Grealish, Luke Shaw, Kalvin Phillips, Raheem Sterling, hingga Ben White juga tidak ada dalam daftar tim Southgate. 

Lima duel terakhir kedua negara sangat berimbang. Mereka saling mengalahkan sekali dan seri di tiga pertandingan lain. Termasuk imbang 0-0 pada uji coba terakhir 2017 silam. (nan)

==================

Head to head

 14/11/17 Inggris 0-0 Brasil

02/06/13 Brasil 2-2 Inggris

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan