https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Demokrat Kehilangan Satu Kursi

H Muchendi Mahzarekki-ist-

Apa yang menjadi keinginan para ketua DPD Demokrat serta pengurus DPD Demokrat yang berkeinginan untuk maju juga sudah disampaikan kepada ketua umum partai Demokrat.

Dan tidak menutup kemungkinan juga bakal ada kader dari daerah lain yang akan ikut dalam Pilkada kedepan.

“Melihat perkembangan politik kedepan, bisa jadi dari daerah lain bakal ada kader yang akan maju atau ada kader yang bakal dipinang,” ulasnya.

Sementara itu, dalam perolehan kursi di tingkat provinsi Sumsel, diakui Muchendi, jika Demokrat kehilangan 1 kursi.

“Yang tadinya kita memiliki sebanyak 9 kursi, sekarang tinggal 8 kursi,” ujarnya. Adapun caleg yang bakal duduk sebagai ketua dan anggota  fraksi Demokrat dari dapil Sumsel 1, Chairul S Matdiah.

Kemudian dari dapil Sumsel 2, Tamtama. Dari dapil Sumsel 3 dua orang, yakni Ike Meilina, dan Handry Pratama Putra,” jelas Muchendi.

Sedangkan caleg yang duduk di dapil Sumsel 5, Isyana Lonitasari. Caleg yang duduk didapil Sumsel 6, Ismail Khairul Pala (ralat, sebelumnya tertulis di sumeks atas nama Lia Anggraini. Sebnarnya Ismail Khairul Pala).

Untuk dapil Sumsel 7 yakni Kiky Subagio dan terakhir caleg yang bakal duduk di dapil Sumsel 10, M Ridho.

Apa penyebab berkurangnya kursi Demokrat? Muchendi, menjelaskan masih dievaluasi pihaknya dan apa yang menjadi pemicu belum bisa dijelaskan sekarang.

Hanya saja salah satunya, menurut calon bupati kabupaten OKI, diantaranya caleg dari partai Demokrat berjuang sendirian. 

“Sehingga tidak seluruh caleg bisa menyumbang suara maksimal dalam pemilu 14 Februari 2024 kemarin,” kata dia. (iol)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan