Banyak Incumbent Sukses Pertahankan Kursi, DPRD Provinsi Sumsel

grafis caleg--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Setidaknya 27 caleg yang berpeluang besar merebut kursi DPRD provinsi Sumsel dari empat daerah pemilihan (dapil) sudah  terlihat. Yakni enam caleg dapil Sumsel 1 (Palembang A), 7 caleg Sumsel 2 (Palembang B), 6 caleg Sumsel 6 (OKUT) dan 8 caleg Sumsel 10 (Banyuasin).

Empat dapil ini cukup mudah dihitung karena hanya satu kabupaten/kota, bukan gabungan beberapa daerah. Dari hasil pleno tingkat kabupaten/kota tersebut, bisa diprediksi caleg yang bakal mendapatkan kursi DPRD Sumsel.

 Seperti untuk 6 kursi dapil Sumsel 1 (Palembang A), bakal diisi Prima Salam 31.898 suara (Gerindra 77.646 suara). Lalu, Ir Romiana Hidayati 21.787 suara (PDIP 46.337 suara). 

Ada Aryuda Perdana Kesuma 26.334 suara (Golkar 66.246 suara), dia  Firmansyah Hakim 21.738 (Nasdem 64.591 suara). Lalu, Muhammad Toha SAg 17.278 suara (PKS 42.849 suara) dan Chairul S Matdiah 18.089 suara (Demokrat 30.741 suara).

Terlihat, ada Aryuta Perdana, putra dari Ketua DPRD Sumsel saat ini Dr Hj RA Anita Noeringhati. Ada pula Romiana Hidayati, adik Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi. Dari enam kursi itu, hanya dua caleg incumbent yakni Prima Salam dan Chairul S Matdiah.

BACA JUGA:DPRD Provinsi Sumsel Gelar Paripurna Penyampaian Hasil Reses Tahap I Tahun 2024

BACA JUGA:Ini Hasil Perolehan Suara Sementara dari Para Kandidat Caleg DPRD Provinsi Sumsel 3, Partai ini Terbanyak

Sedangkan 7 kursi dapil  Sumsel 2 (Palembang B), ada Zaitun 25.688 suara (Gerindra 80.338 suara), Ir Zulfikri Kadir 14.014 suara (PDIP 49.701 suara), Fajar Febriansyah ST MIKom 23.879 suara (PAN 43.654 suara). 

Kemudian, Tamtama 23.251 suara (Demokrat 49.020 suara), M Yansuri 17.498 suara (Golkar 55.652 suara). Kemudian, Noviyanto 41.589 (Nasdem 57.722 suara)  dan HM Anwar Syadat 22.921 suara (PKS 58.530 suara).

Terlihat, hanya ada dua caleg baru yaitu Zaitun, putri mantan wakil Gubernur H Mawardi Yahya dan Ketua PAN Palembang, Fajar Febriansyah. Sisanya merupakan caleg incumbent yang saat ini masih menjabat anggota DPRD Sumsel.

Komisioner KPU Palembang, Divisi Teknis dan Penyelenggara, Sri Maryati, mengatakan, pihaknya telah menyelesaikan penetapan rekapitulasi perolehan suara bagi peserta pemilu 2024. "Kalau penetapan caleg terpilih belum, masih menunggu ada perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) atau tidak, " katanya. 

Sementara, untuk 6 caleg yang bakal merebut kursi DPRD Sumsel, 4 di antaranya adalah srikandi. Pendatang baru mendominasi. Partai Gerindra meraih satu kursi atas nama caleg Angga Saputra SH MM dengan 34.695 suara. Nasdem juga dapat satu kursi dengan caleg Hj Meilinda SSos MM, adik Gubernur Sumsel periode 2018-2023 H Herman Deru, yang meraih 43.092 suara.

BACA JUGA:DPRD Provinsi Sumsel Sumbang Makanan Tambahan Kelompok Posyandu, Minta Pemkot Palembang Ditinjau Ulang Pajak

BACA JUGA:Reses Tahap III Anggota DPRD Provinsi Sumsel Dapil X, Menyerap Aspirasi Guru dan Murid

PAN meraih satu kursi dengan caleg Lilik Setio Rini, mantan istri Wakil Bupati OKUT, Feri Antoni, yang mendapatkan 30.802 suara. Kemudian Perindo dapat satu kursi dengan caleg incumbent  Ir H Syahruddin 37.082 suara. Untuk Golkar dapat kursi dengan caleg incumbent, Lindawati Syarofi SH MM  yang dapat 30.398 suara. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan