Kandang Bilboa Jadi Ujian Kebangkitan Atletico

Rodrigo De Paul -net-

Di kubu Bilbao yang hanya butuh hasil imbang untuk lolos, mereka tidak ingin jemawa. Apalagi, mereka kalah 1-3 di markas Real Betis pada laga terakhir di La Liga, Pelatih Bilbao, Ernesto Valverde menegaskan, mereka perlu menganalisa laga terakhir itu dan mempersiapkan diri dengan baik untuk laga besar ini.

“Setiap pertandingan harus dievaluasi secara independen. Kami harus meningkatkannya. Kami membutuhkan pemain terbaik dalam kondisi terbaiknya,” kata Valverde di Marca.

Gelandang Bilbao, Oscar De Marcos sementara itu cukup optimis dengan status mereka sebagai tuan rumah. “Kami selalu lebih kuat.

Sekarang kami akan menghadapi pertandingan Copa di San Mamés. Kami menginginkan final itu,” tegasnya.
Tapi ia juga tak menutup mata pada kekuatan Atletico.

“Ini akan menjadi pertandingan yang rumit. Ini akan menjadi pertandingan yang sangat berbeda,” tandasnya.

Yuri Berchiche kemungkinan tidak akan tampil setelah ia mengalami hamstring pada paruh pertama di markas Real Betis.

Yeray Alvarez juga masih meragukan karena masalah pergelangan kak. Namun, Nico Williams yang mendapat kartu merah pada akhir pekan tetap bisa tampil.

Sementara Atletico, mereka dipastikan tanpa Cesar Azpilicueta, Jose Maria Gimenez, dan Thomas Lemar karena cedera.

Pencetak gol terbanyak mereka, Antoine Griezmann juga masih harus berjuang untuk pulih tepat waktu. Tapi Alvaro Morata sudah siap kembali menjadi starter. (nan/)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan