https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Pejuang Garis Dua Sebaiknya Hitung Masa Subur, Bisa Gaspol pada Hari ke-7 hingga ke-19

PELUANG KEHAMILAN : Pejuang garis dua bisa merencanakan kehamilan dengan menghitung waktu masa subur, agar peluang kehamilan lebih besar.-foto:kbm.id-

Rumus Menghitung Masa Subur Setelah Haid

Masa subur wanita bisa dihitung berdasarkan siklus haid terpendek dan juga siklus haid terpanjang. 

Misalnya, Ibu mengalami menstruasi dengan masa siklus terpendek 25 hari dan siklus terpanjang 30 hari (mulai hari pertama haid sampai haid berikutnya). Berikut cara menghitungnya:

BACA JUGA:Wow, Neymar Tuntut Tes DNA atas Kehamilan Kimberlly

BACA JUGA:Tahapan-Tahapan Pembuahan dan Kehamilan yang Harus Anda Ketahui

1. Berdasarkan Siklus Haid Terpendek

Contohnya, siklus haid terpendek Ibu ialah 25 hari. Kemudian 25 dikurangi 18, hasilnya ialah 7. Maka, masa subur hari pertama ada di hari ke-7.

2. Berdasarkan Siklus Haid Terpanjang

Contohnya, siklus haid terpanjang Ibu ialah 30 hari. Kemudian 30 dikurangi 11, hasilnya ialah 19. Maka, masa subur hari terakhir ada di hari ke-19.

Jadi masa subur Ibu adalah mulai dari hari ke-7 hingga hari ke-19 dari hari pertama haid. 

Saat merencanakan kehamilan, Ibu bisa memaksimalkan waktu-waktu tersebut agar bisa segera dikaruniai momongan. (*/air)

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan