Jalan Lintas Timur Kayuagung Seperti Kota Mati, Warga Sibuk ke TPS untuk Pilih Pemimpin Baru

Kondisi jalan Lintas Timur Kecamatan Kayuagung sepi dari kendaraan yang melintas semua masyarakat tengah sibuk di TPS Rabu (14/2).-Foto: Nisa/Sumateraekspres.id-

SUMATERAEKSPRES.ID, KAYUAGUNG - Semua masyarakat bersukacita menyambut pelaksanaan pemilu serentak yang jatuh hari ini Rabu (14/2) yang dilakukan di seluruh wilayah Indonesia, tak terkecuali di Kecamatan Kayuagung Kabupaten Ogan Komering Ilir.

Ini tampak terlihat kondisi jalan protokol yang merupakan jantung Kabupaten OKI tampak lengang.

Tak seperti biasanya mulai dari subuh hingga malam hari ribuan kendaraan baik roda 2 maupun roda 4 lalu lalang melintas.

Jalan Lintas Timur yang biasanya ramai dilalui sepi mendadak.

BACA JUGA:Sempat Bantu Siapkan TPS, Anggota Linmas TPS 13 di OKI Meninggal Dunia, Begini Kronologinya

BACA JUGA:Kawal Logistik, Terjang Ombak 3 Meter, Ratusan TPS Terdampak Banjir Dipindahkan

Hanya terlihat 2-5 kendaraan saja yang melintas dalam hitungan menit padahal kalau hari biasanya sudah puluhan unit kendaraan yang lewat.

Begitu juga dengan kondisi Taman Segitiga Emas Kayuagung yang biasanya saat libur seperti ini sejak pagi pedagang kaki lima dan pengunjung sudah menyemut di sana, hari ini sulit sekali mencari orang yang beraktivitas di sana.

Aktivitas perkantoran memang ditutup untuk hari ini semua diberikan hak untuk menyalurkan suaranya di TPS setelah beberapa hari sebelumnya mereka sudah menerima surat undangan memilih di TPS.

Pom bensin yang berada di Desa Celikah juga tak luput dari pantauan terlihat sepi. Hanya ada beberapa unit kendaraan mobil dan motor yang melintas.

BACA JUGA:Kata Quraish Shihab Pemilu 2024 adalah Hak dan Kewajiban

BACA JUGA:Awas, Gangguan Mental Pasca-Pemilu Dapat Memperparah Kondisi Penderita Komorbid

Masyarakat semuanya ingin menyalurkan hak suaranya untuk memilih calon Presiden dan Wakil Presiden, Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Dewan Pimpinan Daerah (DPD), Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD Provinsi Sumsel) dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD Kabupaten OKI).

Baik pedagang, nelayan, petugas kebersihan, pemulung , pegawai  swasta dan lainnya berduyun -duyun datang ke TPS untuk menyalurkan hak suaranya. Dengan rasa senang dan bangga mereka melangkahkan kaki untuk mencoblos.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan