Logistik Pemilu Siap Dikirim ke Seluruh TPS di Lahat, Ini Jadwal dan Rutenya
Pendistribusian logistik Pemilu dari GOR Serame Lahat ke PPK dimulai dari tanggal 8 - 12 Februari, Kamis (8/4/2024). -Foto: Agustriawan/Sumateraekspres.id-
SUMATERAEKSPRES.ID - Logistik Pemilihan Umum (Pemilu) legislatif dan Presiden/Wakil Presiden mulai didistribusikan, Kamis (8/2) dari Gedung Olah Raga (GOR) Serame Lahat.
Pendistribusian logistik dari GOR ke PPK dimulai dari tanggal 8 - 12 Februari.
Selanjutnya dari PPK ke PPS dimulai tanggal 12 Februari. Kemudian dari PPS ke TPS dimulai tanggal 13 Februari. Untuk pendistribusian sendiri melibatkan PT POS Indonesia.
Informasi yang dihimpun, untuk jadwal lengkap pendistribusian logistik yakni.
BACA JUGA:Kemenkominfo Dan Bawaslu Tekankan Pentingnya Literasi Digital untuk Pemilu Damai
Pada tanggal 8 Feberuari. Logistik Pemilu disalurkan ke 8 PPK, kategori jauh. Yakni Kecamatan Tanjung Sakti PUMU, Tanjung Sakti PUMI, Muara Payang, Sukamerindu, Jarai, Pajar Bulan, Kikim Barat dan Kikim Tengah.
Tanggal 9 Februari disalurkan ke 8 PPK, termasuk kategori jauh kedua, Yakni Kecamatan Kikim Selatan, Kikim Timur, Pseksu, Tanjung Tebat, Kota Agung, Mulak Ulu, Mulak Sebingkai, Pagar Gunjung.
Tanggal 10 Februari disalurkan ke 7 PPK, kategori sedang. Yakni Gumay Talang, Gumay Ulu, Lahat Selatan, Merapi Timur, Merapi Barat, Merapi Selatan, Pulau Pinang.
Terakhir tanggal 12 Februari pendistribusian untuk Kecamatan Lahat, kategori dekat.
BACA JUGA:Satpol PP Menyatakan Tidak Menertibkan Umbul-umbul Pemilu di Jalan Protokol, Kenapa?
BACA JUGA:Eksistensi Lembaga Survei Pemilu di Indonesia, Ini Sejarahnya
"Pendistribusian perdana dimulai Kamis (8/2). Harapan kita semoga pendistribusian aman dan lancar. Ade tiga kategori pendistribusian, dimulai dari kategori jauh, sedang dan dekat," ujar Plh Ketua Komisioner KPU Lahat Eva Metriani SE.
Selanjuntya dari PPK dari tanggal 12 Februari disalurkan ke masing- masing PPS.