Mulusnya 2 Residivis Pelaku Begal yang Bunuh Mahasiswi Unsri, Tak Tersentuh Pelor Polisi

2 pelaku begal sadis yang menewaskan mahasiswi Unsri berhasil diringkus tim gabungan Satreskrim Polres Ogan Ilir (OI) dan tim punisher Unit 4 Subdit III Jatanras Polda Sumsel.-Foto: Ist-


NOPRIADI alias MOK : Nopriadi alias Mok saat ditangkap Polsek Gelumbang tahun 2021 lalu, juga atas kasus curas bersenpi.-FOTO: IST -

 

Nopriandi alias Mok, merupakan DPO kasus curas di jalan kebun Almanar, Desa Sukamenang, Kecamatan Gelumbang, Kabupaten Muara Enim, pada 8 Maret 2019 sekira pukul 08.30 WIB.

Nopriandi alias Mok bersama temannya, Kariansyah alias Walet (37), membegal suami istri yang dalam perjalanan pulang ke rumah mengendarai sepeda motor.

BACA JUGA:Unsri Kirim Wakil Dekan ke Rumah Duka

BACA JUGA:Jiwa Petarung dan Sosok Ceria, Mahasiswi Unsri yang Dibunuh Begal

Nopriandi alias Mok bersama Kariansyah alias Walet, mengejar dan memepet motor korban. Pasangan suami istri itu lalu ditodong pakai senpi rakitan. 

Pelaku juga memukul korban, agar turun dan sepeda motonya. Baru pelaku membawa kabur sepeda motor, dompet, dan 2 hp milik korban.

Tak lama dari kejadian itu, Kariansyah alias Walet berhasil ditangkap aparat Polsek Gelumbang. Sedangkan Nopriandi alias Mok sempat buron selama 3 tahun, baru tertangkap kemudian                 

Seperti diberitakan sebelumnya, 2 mahasiswi Unsri jadi korban pembegalan di jalan menuju kompleks perkantoran terpadu Pemkab Ogan Ilir (OI), Tanjung Senai, Desa Sakatiga Seberang, Kecamatan Indralaya Utara, Kabupaten Ogan Ilir (OI).

BACA JUGA:Cerdas dan Penuh Prestasi, Mahasiswa Unsri yang Jadi Korban Begal

BACA JUGA:Tim Punisher Jatanras Turun ke Ogan Ilir Buru Pelaku Begal yang Tewaskan Mahasiswa Unsri

Dalam kejadian Sabtu 3 Februari 2024, sekitar pukul 00.30 WIB, merenggut nyawa Nazwa Keyzha Safira alias Kekey (18) mahasiswi Teknik Kimia Angkatan 2022. Dia putri dari Sertu M Nasir, anggota Koramil Lahat.

Kekey tewas dengan luka tusukan di punggung kiri, oleh pelaku yang mengendarai motor Honda PCX dengan postur tubuh agak tinggi. Belakangan diketahui Herli Diansyah.

Sedangkan pacar korban, Aldo Parestio (19), mahasiswa Teknik Pertembangan, keningnya terluka robek dipukul pelaku pakai pistol rakitan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan