Bengkak Gusi Sebabkan Anda Tak nyaman? Ini Cara Alami Mengatasinya

Ilustrasi seseorang yang sedang merasakan nyeri karena bengkak gusi. Foto : freepik--

Rebus 6-7 lembar daun jambu biji dalam air mendidih selama 10 menit. Saring sari daun jambu biji dan berkumurlah dengan larutan ini selama 30 detik, 3 kali sehari.

Berkumur Menggunakan Minyak Kelapa

Berkumur dengan minyak kelapa, atau yang dikenal dengan istilah oil pulling, juga dapat membantu mengobati gusi yang bengkak. Asam laurat dalam minyak kelapa memiliki sifat antibakteri dan antiinflamasi.

Kompres Gusi Menggunakan Kantong Teh

Untuk meredakan rasa nyeri, kompreslah gusi yang bengkak dengan kantong teh. Zat aktif tanin dalam kantong teh bersifat antiinflamasi.

Cara melakukannya:

Seduh kantong teh dalam air panas, dan kemudian kompreskan pada gusi yang bengkak selama 5 menit.

Kompres Dingin Gusi yang Meradang

Kompres dingin dengan es batu yang dibungkus handuk juga dapat membantu mengatasi gusi yang bengkak.

Kompres dingin ini dapat meredakan rasa nyeri dengan memicu penyempitan pembuluh darah, mengurangi aliran darah ke area gusi yang bengkak.

Menyikat Gigi Secara Teratur Setiap Hari

Menyikat gigi secara teratur adalah cara alami lain untuk mengobati gusi yang bengkak. Ini membantu mencegah infeksi akibat penumpukan bakteri, yang dapat mempercepat penyembuhan gusi bengkak.

Demikianlah beberapa cara alami yang efektif untuk mengobati gusi bengkak yang dapat dilakukan dengan mudah di rumah. Semoga bermanfaat dan segera sembuh.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan