Bunga Pepaya, Sumber Nutrisi yang Luar Biasa untuk Tubuh, Begini Cara Mengolahnya Agar Tidak Pahit dan Gurih
Manfaat bunga pepaya untuk kesehatan tubuh-Foto: Gite/Sumateraekspres.id-
Terkadang kendala saat memasak bunga pepaya adalah rasanya yang terlalu pahit dan getahnya terkadang terasa gatal.
Namun, dengan pengolahan yang tepat, rasa pahit dan getah buahnya bisa dihilangkan.
Hal ini dapat dilakukan dengan mengikuti salah satu tips berikut:
1. Menggunakan Asam Jawa
Asam jawa juga dapat digunakan untuk menghilangkan rasa pahit dan getah bunga pepaya.
Caranya sangat sederhana.
Rebus air dan asam jawa hingga mendidih.
Masukkan bunga pepaya, aduk perlahan dan masak hingga bunga pepaya empuk.
Buang air rebusan, tiriskan bunga pepaya, bilas dengan air dingin lalu tiriskan kembali.
2. Gunakan daun singkong dan daun luntas
Siapkan daun singkong dan daun luntas.
Kemudian masukkan ke dalam air mendidih bersama bunga pepaya.
Rebus bunga pepaya hingga layu.
Kemudian tiriskan airnya.
Pisahkan bunga pepaya dari singkong dan daun luntas.