Bukan Sekedar untuk Aromaterapi, Ini 8 Manfaat Bunga Kenanga, Diantaranya Bahan Baku Kosmetik
Teks foto : 8 Manfaat Bunga Kenanga, Selain Dijadikan Sebagai Aromaterapi. FOTO : GITE/SUMATERAEKSPRES.ID --
Berikut manfaat bunga kenanga yang dihimpun dari berbagai sumber.
Manfaat Bunga Kenanga
1. Menenangkan pikiran dan mengurangi stres
Manfaat bunga kenanga mengandung banyak senyawa penting yang membantu menenangkan pikiran dan mengurangi stres.
Senyawa ini membantu mengendurkan otot dan meningkatkan aliran darah dalam tubuh.
Dalam pengobatan tradisional, bunga kenanga sering digunakan untuk mengatasi gangguan kecemasan dan depresi ringan.
2. Mengatasi Gangguan Pencernaan
Bunga kenanga mempunyai sifat antispasmodik, yang dapat membantu meredakan kram perut dan mengatasi gangguan pencernaan seperti diare, sembelit, dan kembung.
Senyawa dalam bunga kenanga membantu mengendurkan otot pencernaan dan meningkatkan aliran darah ke area tersebut.
3. Mengobati Insomnia dan Mengurangi Peradangan
Manfaat bunga kenanga juga dapat membantu mengatasi gangguan tidur seperti susah tidur.
Senyawa yang terdapat pada bunga kenanga membantu menenangkan pikiran dan tubuh serta meningkatkan kualitas tidur.
Selain itu, bunga kenanga juga dapat membantu mengurangi peradangan pada tubuh, termasuk radang sendi, asma, dan alergi.
4. Pengobatan Tradisional
Bunga kenanga telah digunakan dalam pengobatan tradisional selama bertahun-tahun di berbagai kebudayaan di seluruh dunia.