https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Kursi Panas Enrique

Kylian Mbappe-FOTO: NET-

Lalu, bagaimana dengan Dortmund? Baru kebobolan tiga gol di Grup F musim ini dan akan bermain di kandang, mereka siap membuat PSG menangis.

“Saat kami bermain di kandang, kami ingin tampil di lini depan. Kami harus memenangkan pertandingan,” kata gelandang Dortmund, Julian Brandt di situs BVB.

Dortmund sebenarnya baru saja menelan kekalahan 2-3 dari RB Leipzig di Signal Iduna Park pada akhir pekan. Namun, pelatih Edin Terzic mengklaim timnya tampil hebat dengan 10 orang.

“Kami melakukan banyak hal baik. Jika itu yang menjadi tolak ukurnya, saya yakin kami akan segera meraih hasil baik. Kami menunjukkan betapa bagus dan juga seberapa besar kami dapat berinvestasi untuk melawan segala rintangan. Itu akan dibutuhkan dari kami lagi,” jelasnya.

Mats Hummels yang mendapat kartu merah melawan Leipzig bisa kembali memimpin pertahanan tuan rumah. Dengan begitu, hanya Julien Duranville, Emre Can, Youssoufa Moukoko, Felix Nmecha, dan Julian Ryerson yang absen.

Sementara PSG, selain Ousmane Dembele, mereka juga kehilangan Presnel Kimpembe, Nuno Mendes, Keylor Navas, dan Sergio Rico. Tapi Warren Zaire-Emery sudah pulih begitu juga dengan Giorgio Donnarumma yang absen di akhir pekan karena akumulasi kartu.

PSG kalah 2-1 di Dortmund pada babak 16 besar Liga Champions 2019/2020. Itu merupakan satu dari enam kekalahan mereka dalam 13 kunjungan ke Jerman di kompetisi UEFA. Selebihnya, mereka menang lima kali dan imbang sekali. (nan)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan