Perhatikan 7 Hal Ini Ketika Serah Terima Beli Mobil Baru di Rumah
ANTAR MOBIL BARU : Ketika jarak rumah anda cukup jauh dari dealer tempat anda membeli mobil, lebih baik pengantaran menggunakan car carrier atau towing. FOTO: NET--
Ketika pihak dealer melalui sales mengkonfirmasi akan mengirimkan unit mobil yang sudah Anda beli, maka sebaiknya lakukan pengiriman sesuai waktu luang Anda.
Sebisa mungkin saat itu Anda sedang ada di rumah dan tidak dalam waktu yang terburu-buru, misalnya di hari libur.
BACA JUGA:Waspada Bencana Banjir, Ini yang Dapat Dilakukan Mobil Terjebak Banjir
BACA JUGA:8 Tips Cegah Kanker pada Mobil Kesayangan, Nomor 6 Terpaksa Ekstra Cuan
Dan mintalah kepada pihak dealer untuk mengirim siang hari supaya pengecekan bisa lebih terlihat jelas.
2. Cek Kondisi Bodi dan Seluruh Eksterior
Checklist saat serah terima mobil baru yang pertama harus Anda lakukan pengecekan, adalah bagian eksteriornya.
Secara visual, bodi mobil harus bebas dari cacat sedikit pun.
Periksa pula kondisi ban, velg, kaca, sampai karet-karet kaca dan bagian atap.
BACA JUGA:Kempeskan Ban 25 Mobil-Motor, Akibat Parkir Sembarangan
BACA JUGA:Mobil Listrik Wuling Bingo Seharga Rp126 Juta Segera Meluncur, Begini Spesifikasinya!
Kalau menemukan baret atau ada bagian bodi yang terlalu renggang, Anda berhak komplain dan minta diganti unit lain.
Jangan terima nego dari dealer untuk diberikan kompensasi perbaikan bodi, karena itu berarti kondisi mobil sudah tak original lagi.
3. Periksa dengan Teliti Bagian Kabin
Dari bagian luar, maka selanjutnya lakukan pengecekan ke ruang kabin.