Atasi Air Bersih, Buatkan Sumur Bor

AIR BERSIH: Peresmian sumur bor bantuan Polres Muara Enim di Desa Harapan Jaya, Kecamatan Muara Enim, Kamis (9/11).-foto : gite/sumeks-

MUARA ENIM, SUMATERAEKSPRES.ID - Polres Muara Enim berikan bantuan sumur bor di Desa Harapan Jaya Kecamatan Muara Enim, kamis (9/11). Selain itu, bantuan sembako juga diberikan dimana kegiatan ini dilaksanakan serempak bersama Polda Sumsel dan jajaran. 

Kapolres Muara Enim, AKBP Andi Supriadi SH SIK MH melalui Wakapolres Muara Enim Kompol CS Panjaitan SE MSi mengatakan bahwa bantuan sumur bor ini diberikan karena Bhanbinkamtibmas melapor warga kerap kesulitan air bersih terutama saat kemarau. 

"Karena itu Polres Muara Enim memandang perlu dibuatkan sumur bor guna mencukupi kebutuhan sehari hari masyarakat desa," ujarnya. 

Sebelumnya dilakukan survei lokasi yang akan dijadikan tempat sumur bor, dan dilakukkanlah pengeboran sumber air. "Dan langsung dilakukan pipanisasi, dan di lokasi dekat sumur bor juga dibuatkan keran air yang bisa dimanfaatkan oleh warga," terangnya.

Dengan adanya bantuan sarana air bersih ini diharapkan bisa membantu warga terutama yang kesulitan mendapatkan air bersih. "Kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang ikut mendukung terlaksananya bantuan pembangunan sarana air bersih ini. Semoga bisa bermanfaat bagi saudara saudara kita yang membutuhkan air bersih disini," harapnya. 

Kasi Humas Polres Muara Enim, AKP Rtm Situmorang menambahkan bahwa  selain bantuan sumur bor juga ada bakti kesehatan serta pemberian bantuan sosial berupa 100 paket sembako untuk warga desa harapan jaya. "Kegiatan ini juga diikuti oleh Polres Jajaran Polda Sumsel secara virtual dengan tema Polri Presisi Untuk Negeri Bersama Masyarakat Sumsel," tukasnya. 

Sementara itu, Kepala Desa  Harapan Jaya, Trimo mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang memang sangat dibutuhkan warga. "Terima kasih telah memberikan bantuan sarana air bersih di desa kami,  yentunya ini sangat bermanfaat bagi warga," pungkasnya. (way)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan