Perbanyak Desa B2SA di Sumsel, Kolaborasi Bapanas dengan PKK

--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Direktur Penganekaragaman Konsumsi Pangan Badan Pangan Nasional/National Food Agency, Rinna Syawal SP MM melakukan kunjungan kerja (kunker)  ke Sumsel.

Salah satunya, mengunjungi  lokasi pengembangan desa Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman (B2SA). Lokasi itu di Desa Batumarta II, Kabupaten OKU. Kunjungan pada Senin (30/10) lalu. 

Menurut Rinna, kegiatan pengembangan desa B2SA ini merupakan bentuk kolaborasi antara Badan Pangan Nasional (Bapanas) dengan PKK Desa Baturmarta.

“Program Desa B2SA ini menyasar penerima manfaat yang diantaranya anak stunting, gizi buruk, gizi kurang, ibu hamil, ibu menyusui serta calon pengantin,” jelasnya. 

Ia menambahkan, sosialisasi dan edukasi tentang pentingnya konsumsi pangan B2SA perlu digencarkan. Mulai dari kalangan anak-anak usia dini hingga orang tua. 

Pada kegiatan Rumah Pangan B2SA, dilakukan pemberian makan B2SA sebanyak 36 kali. Diharapkan dengan menyusun menu, memasak dan membagikan makanan B2SA secara berkali-kali, akan ada pembiasaan dan akhirnya menjadi kebiasaan di kalangan masyarakat untuk menerapkan pola konsumsi B2SA dalam kehidupan keseharian.

“Pada akhirnya, tercipta masyarakat yang sehat, aktif dan produktif,” tambahnya. Rinna  juga menyampaikan pentingnya kolaborasi seluruh pihak guna mengatasi masalah stunting.

Salah satu caranya, Bapanas menggandeng TP PKK agar dapat mereplikasi  kegiatan ini di daerah masing-masing. “Sinergitas baik yang terbentuk ini diharapkan akan membawa Indonesia bebas stunting,” pungkasnya.(*/)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan