https://sumateraekspres.bacakoran.co/

MotoGP Thailand 2023: Bagnaia Finish 3, Tapi Podium 2. Kok Bisa?

Track limit: ban pembalap KTM Brad Binder yang melindas track limit, membuatnya turun 1 posisi jadi podium 3, meski finish posisi 2 di belakang Jorge Martin dan di depannya Francesco Bagnaia. Foto: net--

 

PALEMBANG,SUMATERAEKSPRES.ID - Pembalap Pramac Ducati Jorge Martin, finish yang terdepan di MotoGP Thailand 2023.

Disusul Brad Binder, dan Francesco Bagnaia. Tapi, Bagnaia justru yang naik podium 2.

 

Perjuangan Martin mengalahkan Bagnaia dan Binder, hanya bertaut 0.253 detik, di Sirkuit Chang, Buriram, Minggu (29/10).

 

Memimpin dari pole position, Martin langsung menggeber tunggangannya, Desmosedici GP23 . 

 

BACA JUGA:Luar Biasa! Bikers Honda Sumsel Turut Meriahkan MotoGP Mandalika 2023

BACA JUGA:Aprilia Mendominasi dalam Sesi Practice MotoGP Mandalika

Start yang bagus, pada tikungan pertama sudah unggul atas Aleix Espargaro, Luca Marini, Brad Binder, Alex Marquez, di grup depan.

Sedangkan Pecco -sapaan Bagnaia-, masih terseok-seok di grup kedua pada 2 lap awal. 

 

Sementara pembalap Aprilia, Aleix Espargaro, terus melorot posisinya. 

Pembalap Repsol Honda Marc Marquez, terus menekan Bagnaia dalam perebutan posisi 6.

BACA JUGA: Hebat! Meski Cedera, Luca Marini Rebut Pole Position MotoGP Indonesia

BACA JUGA:Raja Konstruktor MotoGP, Ducati Makin Tak Terbendung

Baru ada lap 7, Bagnaia berhasil keluar tekanan Marquez. Dia mulai menjauh.

Naik ke posisi 5, Bagnaia mendekati grup depan.

Sempat saling salip dengan Luca Marini, pembalap Mooney VR46 Racing Team.

Lap 10, baru pembalap Ducati Lenovo Team itu meninggalkan Marini, rekannya sesama dari VR46 Academy.

Tapi untuk memperebutkan posisi 3, Bagnaia harus berduel lagi sesama pembalap Ducati. Alex Marquez dari tim satelit Gressini.

Beruntung bagi Bagnaia, Alex Marquez kemudian crash saat memasuki tikungan.

Duel sengit tersaji di grup depan. Antara Martin,  Binder, Bagnaia. 

Dari sisa 6 lap terakhir, ketiga pembalap mulai habis-habisan untuk menjadi yang terbaik di kelas raja. 

BACA JUGA:MotoGP Jepang 2023: Repsol Honda Mengejar Kemenangan di Tanah Motegi. Ini Ungkapan Marc Marquez!

BACA JUGA:Kritik Pedas The Doctor Terhadap Keterlambatan Sanksi Jorge Martin oleh MotoGP

Pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Brad Binder berhasil memastikan menyalip Martin di lap ke-24, dari balapan yang berlangsung 26 lap.

Bagnaia menguntit dan mengintai dari posisi 3, sambil menjaga bannya yang mulai aus.

Martin tidak menyerah, di 2 lap terakhir itu di menyalip lagi Binder dari sisi dalam

BACA JUGA:Holding BUMN Pariwisata Terkejut, Utang Arena Balap MotoGP Capai Rp4,6 Triliun. Sirkuit Mandalika di Ujung Tan

Bagnaia pun tak mau kalah. Tampil menyerang untuk kesempatan terakhir.

Pembalap Italia itu sempat melakukan manuver luar biasa dari sisi luar untuk menyalip Binder sekaligus Martin di tikungan 10 dan 11.

Tapi usaha gagal memasuki tikungan terakhir, melebar di sisi luar Martin.

Binder menusuk dari sisi dalam, dipepet lagi oleh Martin. 

Binder melebar, melindas track limit yang berwarna hijau di lap terakhir.

Secara dramatis, Martin tampil sempurna menang dengan catatan waktu 39 menit 40,045 detik.

Dia unggul 0,114 detik atas Binder, dan 0,253 detik atas Bagnaina.

Tapi FIM kemudian memberikan hukuman bagi Binder karena melindas track limit di lap terakhir.

Terlihat jelas dari kamera belakang motor Martin, dan kamera depan motor Bagnaia.

"Demote One Position" atau turun satu posisi, hukuman bagi Binder. Binder dan tim menerima hukuman itu.

Dengan begitu, meski finish posisi 3, Bagnaina dapat bonus podium 2.

Hasil MotoGP Thailand 2023
1. J.Martin 39 menit 40,045 detik
2. F.Bagnaia +0.253
3. B.Binder +0.114 (dihukum turun satu posisi)
4. M.Bezzecchi +2.005
5. A.Espargaro +4.303
6. F.Quartararo +4.550
7. M.Marquez +5.362
8. L.Marini +6.778
9. F.Di Giannantonio +7.569
10. J.Zarco +9.377

Bagnaia Masih Puncaki Klasemen.

Meski kalah dari Martin di Thailand, namun Bagnaina masih memimpin puncak klasemen MotoGP.

Bagnaia mendulang 389 poin. Masih unggul 13 poin atas Martin.

Persaingan MotoGP 2023 makin ketat, belum ada yang mengunci gelar juara musim ini.

Juara bertahan Bagnaia, tetap berpeluang juara back to back musim ini.

Tinggal 3 seri tersisa. MotoGP Malaysia 2023: 10-12 November 2023

Lalu MotoGP Qatar 2023: 17-19 November 2023, dan MotoGP Valencia 2023: 24-26 November 2023

Klasemen MotoGP 2023:

1. Francesco Bagnaia 389
2. Jorge Martin 376
3. Marco Bezzecchi 310
4. Brad Binder 249
5. Aleix Espargaro 201
6. Johann Zarco 194
7. Maverick Vinales 170
8. Luca Marini 163
9. Jack Miller 144
10. Fabio Quartararo 144. (*/air)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan