Tegas! Kapolres Ingatkan Pelaku Pembakaran untuk Menyerahkan Diri
Tegas! Kapolres Ingatkan Pelaku Pembakaran untuk Menyerahkan Diri BANYUASIN, SUMATERAEKSPRES.ID - Polres Banyuasin saat ini tengah berfokus untuk menjaga situasi aman dan kondusif di Desa Paldas, Kecamatan Rantau Bayur, Banyuasin. Kapolres Banyuasin, AKBP Ferly Rosa Putra SIK, bersama dengan Kasat Reskrim AKP Kurniawan Azhar, telah memastikan bahwa kondisi di lokasi tersebut dalam keadaan aman dan kondusif. Proses penindakan yang di lakukan di Desa Paldas di laksanakan secara preventif. "Kami laksanakan sesuai dengan arahan Kapolda Sumsel,"ujarnya, Minggu, 3 September 2023. Pihak kepolisian juga masih menunggu penyerahan diri pelaku dari masyarakat. Kapolres menyatakan bahwa perkembangan selanjutnya akan di informasikan lebih lanjut kepada publik.
BACA JUGA : Info Terkini: OJK Buka Lowongan Kerja dengan Pelbagai Posisi. Simak Persyaratan dan Batas Akhir Pendaftaran!Kapolres Banyuasin, AKBP Ferly Rosa Putra SIK, telah memberikan instruksi untuk memindahkan kendaraan double cabin Mitsubishi Triton yang telah di bakar oleh warga pada tanggal 3 September. Tindakan ini di lakukan untuk menetralisir situasi di PT. BCM (BASIN COAL MINING) Kecamatan Rantau Bayur. "Situasi di PT. BCM Kecamatan Rantau Bayur saat ini kami jaga sehingga kondisinya aman,"sambungnya. Evakuasi kendaraan yang di bakar hanya dapat di lakukan dengan satu unit truck, karena pihak perusahaan perlu waktu untuk dokumentasi kendaraan di tempat kejadian perkara.