Berikan Pendampingan Petani Cabai

MUARA ENIM -  Banyak cara dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap kesejateraan para petani di desa binaanya. Babinsa Koramil 404-05/Tanjung Enim memberikan pendampingan bagi petani cabai di Desa Tanjung Agung Kecamatan Tanjung Agung, kabupaten Muaraenim. Danramil 404-05 Tanjung Enim Kapten Czi Sujarwo melalui Babinsa Serda Budi mengatakan kegiatan pendampingan bagi para petani di desa binaanya tersebut untuk  meningkatkan ketahanan pangan dan kesejateraan bagi petani di desa binaanya. ‘’Alhamdulillah, dalam pembinaan ini saya bersama petani melaksanakan program pemerintah yaitu melakukan pendampingan ketahanan pangan (Hanpang) dengan membantu memanen tanaman cabai seluas¼ Hektar yang ada di Desa Tanjung Agung ," ujarnya. Lanjutnya, kegiatan pendampingan ketahanan pangan ( hanpang) yang dilakukannya tersebut tidak lain bentuk agar terciptanya kemanunggalan antara Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersama rakyat untuk menciptakan situasi yang aman dan nyaman. Kemudian, dapat membantu dalam meringankan pekerjaan masyarakat serta guna menjaga keakraban dengan masyarakat khusunya bagi para petani cabai. Tanaman cabai ini dapat digolongkan sebagai sayuran maupun bumbu tergantung bagaimana digunakan bagi masyarakat, dimana cabai juga merupakan hal yang penting untuk lauk sebagai penyedap dalam masakan. ‘’Diharapkan pada masyarakat terus semangat dalam bertani dan dapat terus memanfaatkan lahan yang ada untuk betani, tentunya kami Babinsa akan terus mendampingi petani, apapun keluhan masyarakat pasti akan kita sampaikan kepada komando atas guna dapat memberikan jalan keluarnya nantinya ," teranganya. Sementara itu, Sobari, petani cabai menuturkan dalam sehari bisa memanen cabai 10 sampai 20 kg dengan seluas lahan ¼  hektar tanaman cabai milik nya tersebut. " Alhamdulillah untuk sekali panen bisa mencapai puluhan kilo, tentunya ini juga tak luput berkat dari dukungan adanya motivasi dari pak Babinsa kepada kami. Dan kami sangat bersyukur sekali, terima kasih kepada pak Babinsa yang telah melakukan pendampingannya ini ," pungkasnya. (Way)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan