3 Kandidat Pj Wako Lubuklinggau Siap Emban Amanah
Editor: dedesumeks
|
Sabtu , 05 Aug 2023 - 20:40
Selain Sekda Trisko, Gubernur Sebut Ari Narsa-Koimudin
LUBUKLINGGAU – Tiga nama calon penjabat (Pj) Wali Kota Lubuklinggau pun muncul. Salah satunya yakni Sekretaris Daerah (Sekda) H Trisko Defriansyah. Namanya diungkap Wako SN Prana Putra Sohe, karena hanya dia yang sudah eselon IIa, sesuai dengan persyaratan. Sedangkan Gubernur Sumsel H Herman Deru ungkap dua nama, yakni Kepala Dinas Perhubungan Sumsel, Ari Narsa dan Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik Provinsi Sumsel, H Koimudin."Untuk usulan ke Kemendagri, ada dua dari provinsi. Kalau tidak salah, Ari Narsa dan Koimudin," ungkap Deru, kemarin (5/8).Sedangkan nama Sekda Lubuklinggau, H Trisko Defriansyah. Gubernur mengatakan itu usulan dari DPRD Lubuklinggau. "Saya tidak keberatan dengan siapa saja yang diusulkan," tegasnya. Tiga nama calon Pj Wali Kota Lubuklinggau paling lambat diusulkan ke Kemendagri 9 Agustus 2023. Mereka untuk mengisi kekosongan setelah Wali Kota Lubuklinggau SN Prana Putra Sohe berakhir masa jabatannya 18 September 2023. Usulan itu berbarengan dengan dengan nama-nama calon Pj Wali Kota Palembang, Pagaralam, Prabumulih, Banyuasin, Muara Enim dan Empat Lawang. Ketua DPRD Kota Lubuklinggau H Rodi Wijaya mengatakan, usulan nama Pj Wali Kota Lubuklinggau paling lambat 9 Agustus. BACA JUGA : Dari Karyawan, Kini Direktur Untuk pejabat yang akan diusulkan harus memenuhi sejumlah kriteria khusus. Selain eselon IIA, harus berpengalaman, serta memahami batasan-batasan birokrasi. Katanya, pejabat eselon IIA di jajaran Pemkot Lubuklinggau hanya satu yakni Sekda Trisko Defriansyah. Karenanya, tidak menutup kemungkinan ada nama lain dari luar lingkungan Pemkot Lubuklinggau yang diusulkan. Khususnya pejabat Pemprov Sumsel. Kata Rodi, kriteria Pj Wali Kota Lubuklinggu yang ideal harus mengetahui geografi wilayah. Bisa berasal dari Lubuklinggau atau pejabat Provinsi Sumsel, maupun Kemendagri. Yang penting, mengerti karakter masyarakat Kota Lubuklinggau. Sekda Lubuklinggau H Trisko Defriansyah mengatakan, ia belum bisa mengomentari masalah Pj Wali Kota. "Kita ini ASN, mengalir saja. Siap ditempatkan di mana saja.
Karena itu belum bisa komentar kalau belum ada keputusan resmi," katanya.Kalau memang dari DPRD Lubuklinggau mengusulkan dirinya, ia siap.
" Memang Gubernur menyebut dua nama (pejabat eselon II Provinsi). Tapi dari Lubuklinggau belum," katanya.Trisko bersyukur kalau memang namanya masuk dalam tiga nama calon Pj yang diusulkan ke Kemendagri.