Jokowi: Pengusaha Hati-Hati Pilih Pemimpin 2024
Editor: Hasim Sumeks
|
Senin , 31 Jul 2023 - 22:36
JAKARTA - Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu), Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2024 mendatang, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar para pengusaha yang tergabung dalam Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) untuk berhati-hati untuk memilih pemimpin untuk 2024 nanti. Pasalnya, berdasarkan kajian sejumlah lembaga internasional menunjukkan Indonesia hanya memiliki kesempatan 13 tahun ke depan untuk melompat menjadi negara maju. Mulai dari kepemimpinan nasional 2024 akan menentukan nasib bangsa ini apakah bisa melompat maju atau mundur.
“Kepemimpinan nasional di 2024, 2029 hingga 2034 nanti itu sangat menentukan bangsa Indonesia itu bisa melompat maju atau tidak,” kata Jokowi di acara pengukuhan pengurus Apindo di Grand Ballroom Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Senin (31/7).Karena itu, Presiden Jokowi mewanti-wanti para pengusaha untuk berhati-hati dalam memilih pemimpin. Kemudian Jokowi pun sempat berkelakar mengenai siapa sosok yang akan dia pilih. “Jadi hati-hati memilih pemimpin kita. Saya harus ngomong sore hari ini siapa yang kita pilih,” kata Jokowi yang disambut tepuk tangan para pengusaha yang hadir. BACA JUGA : Ikuti, Panjat Pinang Kemerdekaan 78 Pohon Jokowi menambahkan kalau kekuasaan tertinggi pada suatu negara berada di tangan rakyatnya. Sebab itu, rakyatlah yang akan menentukan pemimpin kedepannya. “Kedaulatan ada di tangan rakyat,” lanjut Jokowi. Sementara itu, calon presiden (capres) dari PDIP Ganjar Pranowo yang juga hadir dalam acara tersebut sepakat dengan pernyataan Jokowi. “Ya kan yang memilih ya rakyat,” kata Ganjar di Grand Ballroom Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Senin (31/7). Menurut Ganjar, pernyataan Jokowi di akhir pidatonya soal kepemimpinan nasional tersebut sudah sangat jelas. “Closing statement tadi sudah jelas gitu,” ujarnya. Hadir juga Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla, Plt Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, dan undangan lainnya. (ril)