Seminar Personal Brand di Era Digitalisasi Sukses

*Diikuti Para Kades, ASN, dan Guru di Lingkungan Pemkab OKI

Seminar nasional bertajuk “Membangun Personal Brand di Era Digital” berlangsung sukses di Gedung Kesenian Kayuagung, Senin (24/7). Event yang digelar Harian Pagi Sumatera Ekspres bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OKI itu diikuti para kepala desa (Kades), ASN, dan guru di lingkungan Pemkab OKI. Sebagai narasumber, Indonesia’s Favourite Trainer & Seminar Speaker, James Gwee. Juga Duta Literasi Kabupaten OKI, M Alki Ardiansyah. James memberikan banyak wejangan kepada para peserta bagaimana meraih kesuksesan.
“Untuk menjadi orang sukses itu, apa yang dikerjakan harus sekuat tenaga dan sepenuh hati. Mau sukses habis-habisan, kalau setengah  hati mending tidak usah,” katanya.
Nah di era digital saat ini, mau sukses harus mengikuti perkembangan digital.
“Jika tahu cara memanfaatkannya berarti Anda sudah punya brand, baik itu menggunakan Instagram, FB, TikTok. Dengan begitu orang lain sudah bisa mengintip Anda,” beber dia.
Di seminar itu, James Gwee pun memberikan sejumlah pertanyaan kepada peserta.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan