Ngga Kalah dengan PTN, Ini Daftar 7 Perguruan Tinggi Swasta Terbaik di Indonesia Dalam QS World University Rankings 2024
JAKARTA, SUMATEREKSPRES.ID - Dalam QS World University Rankings 2024 (QS WUR 2024), terdapat 26 perguruan tinggi Indonesia yang berhasil masuk dan mendapatkan peringkat terbaik di Indonesia.
Namun yang menarik, di antara perguruan tinggi tersebut, terdapat 7 perguruan tinggi swasta (PTS) yang berhasil meraih peringkat tertinggi di Indonesia.
Jadi, jika kamu gagal dalam ujian masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
Kamu bisa mempertimbangkan 7 PTS ini sebagai alternatif pilihan untuk melanjutkan studi.
QS WUR 2024 mengenalkan tiga metrik baru yang menjadi fokus dalam pemeringkatan ini, yaitu Keberlanjutan, Hasil Ketenagakerjaan, dan Jaringan Riset Internasional.
BACA JUGA : Catat Baik-Baik! Ini Daftar 13 PTS yang Terlibat Dalam Ujian Mandiri Unsri
Hal ini bertujuan untuk memberikan gambaran yang lebih komprehensif tentang prestasi dan kualitas pendidikan yang diberikan oleh perguruan tinggi.
Berikut adalah daftar 7 perguruan tinggi swasta terbaik di Indonesia versi QS WUR 2024 melansir
disway.id
1.Binus University
Binus University berhasil menempati peringkat dunia antara 1.001 hingga 1.200.
Perguruan tinggi ini telah lama dikenal sebagai salah satu lembaga pendidikan yang memberikan kontribusi besar dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi di Indonesia.
BACA : Sekolah Swasta Minim Peminat
2. Telkom University
Telkom University juga berhasil meraih peringkat dunia antara 1.001 hingga 1.200.
Sebagai perguruan tinggi yang didukung oleh perusahaan telekomunikasi terkemuka di Indonesia.
Telkom University fokus pada pengembangan keahlian di bidang teknologi dan komunikasi.
3. Universitas Katolik Indonesia
Atma Jaya Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya menempati peringkat dunia antara 1.201 hingga 1.400.
Perguruan tinggi ini telah lama terkenal dengan reputasi yang baik dalam memberikan pendidikan berkualitas dengan pendekatan berbasis nilai-nilai Katolik.