https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Pertahankan Seni Budaya, Tonjolkan Wisata Religi

Destinasi Wisata Taman Darma Buana

Desa Darma Buana, Kecamatan Belitang II, OKU Timur

OKUT - SUMATERAEKSPRES.ID - Salah satu destinasi wisata yang di miliki Kabupaten OKU Timur yakni Desa Darma Buana, Kecamatan Belitang II. Di desa tersebut pariwisata mulai bangkit dan tumbuh menjadi wisata andalan. Desa Darma Buana telah di bangun taman desa, tempat pertunjukan seni dan budaya serta tempat bermain anak. Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Darma Buana, Pusnyoto mengatakan Desa Darma Buana memiliki beberapa keunggulan, khususnya bidang seni budaya dan wisata religi. “Kami memiliki aset desa yang di jadikan destnasi wisata seperti taman, kebun bonsai, taman pura. Kemudian, kesenian berupa tari rejang, tari kecak, dan tarani kalaborasi TK Saraswati dan Pasraman Merta Samadi dan sebagainya,” jelasnya.
Untuk puncak keramaian, lanjutnya, saat digelar festival dan pawai Ogoh-ogoh. Kemudian, perayaan ngaben massal serta pameran bonsai. “Dimana di kegiatan tersebut pengunjung yang datang ke Desa Darma Buana bisa mencapai ribuan. Ada yang berasal dari Sumsel maupun manca negara,” tuturnya.
Kemudian, Desa Darma Buana juga memiliki kerajinan tangan lainnya seperti miniatur ogoh-ogoh, kembang mayang, kurungan ayam khas Bali, tas anyaman bambu, wadah buah, alat musik, piring dan sebagainya. “Semua kerajinan tersebut mengunakan material dan di desain lokal dan di jual dengan harga yang terjangkau,” ujarnya. Kades Darma Buana, Yasbudaya SPd mengatakan desa yang dipimpinnya memiliki 306 kepala keluarga dengan jumlah penduduk 1.136 jiwa. “Di Desa kami 99 persen warga beragama Hindu, hanya 2 kepala keluarga beragama Islam. Karena itu, banyak pura yang menjadi daya tarik pengunjung yang datang terutama pada momen-moment tertentu,” tuturnya.
Ia juga mengakui Desa Darma Buana sudah dijadikan salah satu obyek wisata di Kabupaten OKU Timur. Hal itu sesuai SK Bupati OKU Timur dan Dinas Kepemudaaan Olahraga dan Pariwisata OKU Timur. “Januari 2023 lalu, Desa Wisata Darma Buana mendapat penghargaan sebagai desa wisata Binaan Kemenparekraf RI Anugerah Desa Wisata Indonesia 2023 Desa Simbol Wisata Simbol Kebangkitan Ekonomi Nasional,” katanya.
Kepala Dinas Pariwisata OKU Timur Basyuni SPd MM mengatakan, Desa Darma Buana merupakan destinasi yang dikembangkan di Kabupaten OKU Timur. “Desa ini memiliki daya tarik tersendiri bagi pengunjung terutatama seni, budaya dan menjadi wisata religi. Sehingga menjadi potensi untuk dikembangkan,” katanya. Apalagi, lanjutnya, didukung dengan wisata alam yang berada di pinggir sungai. Barlian Akbar ST dan Yudi Shabaviz Suhairi, tim juri Anugerah Pesona Desa Wisata Sumsel 2023 mengatakan telah melakukan peninjauan di lokasi tersebut termasuk mendatangi beberpa Pura yang menjadi daya tarik pengunjung. “Tim juga sudah melihat dari dekat beberapa kerajinan di desa tersebut termasuk pembuatan patung dan lain sebagainya,” tutup dia. (irf/lia)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan