https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Didik Siswa Mandiri dan Kreatif

PALEMBANG – Anak-anak sebagai generasi penerus bangsa wajib dibekali pendidikan yang baik, sehingga berahlakul karimah, mandiri, kreatif, dan lain sebagainya. Peran itu pula yang dibawa oleh Sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Hanifah dan PAUD Angsana. “Pendidikan bagi anak hingga menginjak usia 13 tahun bertujuan mempersiapkan anak-anak menjadi generasi penerus bangsa yang berahlakul karimah. Lebih mandiri, meluaskan kreativitas anak-anak, kesiapan mental. Terutama kesiapan masuk ke jenjang yang lebih tinggi,” jelas Ketua Yayasan Hanifah dan Angsana, Rifano ST dan Suhartati SPd didampingi Kepala Sekolah Hanifah, Ely Mulyanti dan Kepala PAUD Angsana, Umila Ayuni SE di sela-sela pelepasan siswa tahun ajaran 2022–2023 di Grand Malaka Ethical Hotel, kemarin (3/6). Dikatakan, hingga saat ini baik PAUD Hanifah maupun PAUD Angsana telah meluluskan sebanyak 500 siswa lebih.

“Kali ini ada 40 siswa yang kita lepas,” jelasnya. Masing-masing dari PAUD Hanifah sebanyak 25 orang dan PAUD Angsana 15 orang.
Dalam mendidik siswa, pihaknya memiliki tenaga pendidik yang mumpuni di bidangnya. “Guru kita umumnya lulusan Strata 1, juga sangat memahami psikis dan kondisi anak-anak. Karena PAUD tak hanya mengajar anak-anak saja, tapi memberikan pendidikan sehingga ke depan mereka menjadi anak-anak yang siap bersaing dalam dunia penuh tantangan,” tambah Suhartati. PAUD Hanifah sendiri beralamat di Kompleks Griya Interbis Tahap 1 Blok B19 Kecamatan Alang-Alang Lebar. Sedangkan PAUD Angsana di Kompleks Sukarami Indah Jl Angsana Blok A10 Nomor 2, Kelurahan Kebun Bunga, Sukarami. Dalam rangkaian pelepasan siswa, turut dimeriahkan dengan pertunjukan Tari Tanggai, tari ceria, dan beragam kegiatan lainnya. (iol/fad/)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan