Kualitas Pelajar Sumsel Cukup Baik

Selasa 18 Apr 2023 - 01:02 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

*Soal Lebih Sulit, Dapat Nilai 700 Lebih *Pelajar SMA Ignatius Borong 10 Teratas PALEMBANG - Hasil Try Out (TO) Akbar Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) 2023 gratis telah diumumkan. Dari 10 ribuan peserta, ada 147 pelajar yang meraih nilai 500 ke atas. Dari jumlah itu, ada 30 pelajar yang nilainya 600 lebih. Hanya 4 pelajar yang raihan nilainya 700 ke atas.

Selebihnya, hanya dapat nilai di bawah 500. Bahkan ada yang tak dapat nilai sama sekali. Secara total, ada 4.316 yang dapat nilai. Dengan nilai terkecil 12,3. Ada enam siswa.  Selebihnya, ada yang keliru mengisi NISN, tidak mengerjakan hingga selesai atau bahkan tidak log in alias tidak ikut mengerjakan soal-soal TO.

Dari 10 peserta terbaik, 7 di antaranya siswa dari SMA Ignatius Global School Palembang. Tiga lainnya dari MAN IC OKI, SMAN 4 Lahat, dan SMAN 1 OKU (lihat grafis).

Kepala Seksi Peserta Didik SMA Disdik Sumsel, Anang Purnomo Kurniawan ST mengucapkan, selamat kepada para pelajar yang berhasil meraih hasil terbaik dalam TO Akbar SNBT 2023 gratis 15 April lalu.

Alhamdulillah juga TO telah selesai digelar. Terkait peserta didik yang tidak bisa log in, hal itu karena data yang di-upload pihak sekolah tidak sesuai format," jelasnya. Anang menambahkan, Disdik akan terus berusaha memfasilitasi pelaksanaan TO seperti ini.

[visual-link-preview encoded="eyJ0eXBlIjoiaW50ZXJuYWwiLCJwb3N0IjoxMDkzMzEsInBvc3RfbGFiZWwiOiJQb3MgMTA5MzMxIC0gTGltYSBUaXBzIGRhbiBUcmlrIEx1bHVzIFNOQlQgMjAyMyBhZ2FyIE1hc3VrIFBUTiBJbXBpYW4iLCJ1cmwiOiIiLCJpbWFnZV9pZCI6MTEyOTczLCJpbWFnZV91cmwiOiJodHRwczovL3N1bWF0ZXJhZWtzcHJlcy5iYWNha29yYW4uY28vd3AtY29udGVudC91cGxvYWRzLzIwMjMvMDQvU05CVC1PSy5qcGciLCJ0aXRsZSI6IkJBQ0EgSlVHQSA6IExpbWEgVGlwcyBkYW4gVHJpayBMdWx1cyBTTkJUIDIwMjMgYWdhciBNYXN1ayBQVE4gSW1waWFuIiwic3VtbWFyeSI6Ik1lbWFoYW1pIGJhZ2FpbWFuYSBtZW5lcmFwa2FuIGJlcmJhZ2FpIHRpcHMgZGFuIHRyaWsgbHVsdXMgU05CVCAyMDIzIHdhamliIGthbXUgcGVsYWphcmkgamlrYSBpbmdpbiBtYXN1ayBQVE4gaW1waWFuLi4iLCJ0ZW1wbGF0ZSI6ImNvbXBhY3QifQ=="] "Bagi yang belum berhasil login, atau mendapatkan hasil kurang bagus, semoga bisa berpastisipasi dalam kesempatan berikutnya," ujar dia. Anang mengucapkan terima kasih kepada Sumatera Ekspres, Telkom Indonesia, Bimbel BTA70 yang sudah terlibat dalam menyukseskan TO Akbar SNBT 2023 gratis kali ini.

Berharap Memotivasi Siswa

“Semoga hasil TO kali ini dapat memotivasi seluruh peserta didik agar lebih maksimal mempersiapkan diri untuk mengikuti SNBT Mei nanti," imbuh dia. Ditegaskan Anang, hasil tidak akan mengingkari proses.

BACA JUGA : Daftar Lokasi Pelaksanaan UTBK di Palembang Beserta Alamat Lengkapnya
"Selama kita terus berinovasi dan memiliki kreativitas yang tinggi, mengoptimalkan potensi minat, bakat, keterampilan dan pengetahuan, maka itu akan menjadi sinergi yang sangat baik untuk mewujudkan kunci sukses," tandasnya.

Tags :
Kategori :

Terkait