MUBA, SUMATERAEKSPRES.ID - Kepala Desa (Kades) Warga Mulya, Kecamatan Plakat Tinggi, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Heri Budiyanto menjelaskan, beberapa program pembangunan fisik di desa yang sudah direalisasikan.
Kades mengatakan untuk pembangunan infrastruktur dari Dana Desa (DD) yakni pembangunan jalan cor beton di Dusun 4, sepanjang 79 meter. “Selain itu dari dana desa ada juga renovasi pintu posyandu, pemasangan gorong gorong di Dusun 1 dan Dusun 2,” jelasnya.
BACA JUGA:Banjir Peminat, Pendaftaran Diperpanjang
BACA JUGA:Ryan Raih Sepeda Motor
Lanjut Kades, ada juga pembangunan yang bersumber dari bantuan aspirasi di antaranya penataan lingkungan halaman kantor, pembangunan fisik jalan TPU di Dusun 2, dan jalan di Dusun 5. “Nah bantuan dari dana APBD ada pembangunan sumur bor, dan tahun ini direncanakan juga untuk normalisasi bendung-an, kita tinggal tunggu realisasinya dari dinas terkait,” tegasnya.
Selanjutnya dalam bidang kesehatan dianggarkan penambahan fasilitas alat kesehatan, bed persalinan di puskesdes. Pihaknya juga secara rutin menggelar kegiatan posyandu untuk memastikan kesehatan warga desanya. “Kami juga memberikan makanan tambahan bergizi untuk bayi dan balita serta pemeriksaan ibu hamil,”ujarnya.
Pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) bagi warga desa yang membutuhkan, ia mengatakan sudah disalurkan ke masyarakat desa yang benar-benar membutuhkan. “BLT anggaran tahun ini diberikan kepada 20 Keluarga Penerima Manfaat (KPM),” jelasnya.
Untuk program ketahanan pangan, Pemdes pada tahun 2024 membeli 3 ekor sapi untuk diternakkan. “Nah total sapi jika ditambah dengan tahun 2023 ada 5 ekor, yang dikelola kelompok tani, dan kami berharap ini bisa berhasil sehingga bisa dinikmati oleh warga desa,” tutupnya. (nsw/lia)