HEBOH! Fenomena Langka Hujan Es di Palembang! Begini Reaksi Warga yang Kaget Lihat Butiran Es

Jumat 01 Nov 2024 - 17:16 WIB
Reporter : Rian Sumeks
Editor : Rian Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID Setelah periode panas panjang yang melanda Kota Palembang, Jumat siang, 11 November 2024, akhirnya hujan deras turun mengguyur wilayah ini.

Tak hanya hujan lebat, fenomena unik berupa hujan es juga terjadi, mencuri perhatian warga dan ramai dibicarakan di media sosial.

Sementara di beberapa titik, angin kencang yang menyertai hujan mengakibatkan beberapa pohon tumbang dan kawasan tertentu mengalami genangan air.

Fenomena hujan es ini viral setelah sebuah video diunggah akun Instagram @promopalembang sekitar pukul 16.00 WIB, menampilkan seorang warga yang berteriak antusias,

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca BMKG Sumatera Selatan, 2 November 2024, Waspada Hujan Petir di 15 Daerah

BACA JUGA:Sumsel Potensi Hujan 3 Hari Kedepan, Dapat Disertai Kilat dan Angin Kencang Berdurasi Singkat

“Wow hujan es, gilo coy hujan es di rumah hujan es batu!” Meski demikian, keaslian video hujan es ini masih memerlukan konfirmasi lebih lanjut. Apakah memang itu terjadi di Palembang atau hanya video lama atau editan saja.

Peringatan BMKG Beberapa Waktu Lalu

Sebelumnya, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi SMB II melalui kepala stasiun Siswanto mengeluarkan rilis terkait cuaca ekstrem yang diperkirakan berlanjut.

Pada Rabu, 30 Oktober 2024, hujan lebat hingga petir diprediksi terjadi di beberapa wilayah seperti OKU Selatan, OKU, Muara Enim, Lahat, Pagar Alam, Empat Lawang, dan Musi Rawas Utara pada siang hingga sore hari.

Sementara itu, hujan di malam hingga dini hari diperkirakan melanda Banyuasin, Musi Banyuasin, Palembang, Ogan Ilir, dan Muara Enim.

BACA JUGA:Perubahan Cuaca Ekstrem di Palembang: Siang Terik Berawan, Malam Hujan Petir Waspadai Hari Ini

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca Sumsel Jumat 25 Oktober 2024: Hujan Petir di Pagaralam, Lahat, OKU, OKU Selatan

"Untuk Kamis, 31 Oktober 2024, hujan diprediksi turun siang hingga sore di wilayah OKI dan Musi Rawas Utara," jelas Siswanto.

Pada malam hari, hujan dan angin berpotensi terjadi di Musi Banyuasin, Banyuasin, Palembang, Ogan Ilir, serta sejumlah wilayah lain hingga dini hari.

Pada Jumat, 1 November 2024, prakiraan cuaca ekstrem meliputi siang dan sore hari di Musi Rawas, Empat Lawang, Pagar Alam, Lahat, Muara Enim, OKU, dan OKU Selatan.

Suhu Udara dan Kondisi Angin di Sumsel

Kategori :