Bahas Tuntas Soal SJT dan PCK untuk UKPPPG Guru Tertentu

Rabu 04 Sep 2024 - 12:00 WIB
Reporter : Rohim
Editor : Alfery

Jawaban: D  

Pembahasan: Mengutamakan produktivitas pribadi bukan merupakan cara untuk meningkatkan kualitas layanan. Fokus harus pada pelayanan yang berkualitas dan memenuhi kebutuhan publik.

14. Sekolah Anda mengadakan studi tur ke luar kota selama 3 hari pada akhir libur semester, dan Anda menjadi salah satu guru pendamping. Sesuai rencana, rombongan akan tiba kembali di sekolah pada hari Minggu sore pukul 17.00 WIB, karena Senin adalah hari pertama masuk sekolah. Namun, karena suatu hal, rombongan baru tiba di sekolah pada hari Senin pukul 03.00 pagi. Beberapa guru berencana untuk tidak masuk pada hari pertama sekolah karena kelelahan. Apa yang Anda lakukan dalam situasi tersebut?

  • Tetap masuk sekolah meskipun tidak sepanjang hari seperti biasa  
  • Tetap hadir di sekolah seperti hari-hari biasa meskipun banyak guru izin  
  • Menyarankan kepada para guru yang berencana tidak masuk untuk tetap hadir  
  • Mengusulkan kepada kepala sekolah agar meminta para guru tetap hadir  
  • Jawaban: B  

    Pembahasan: Tetap hadir di sekolah seperti hari-hari biasa meskipun banyak guru izin menunjukkan kedisiplinan dan tanggung jawab sebagai seorang guru.

    15. Sebagai guru yang dianggap kompeten, Anda diminta menggantikan guru lain yang sedang sakit untuk mengoordinasikan kegiatan peringatan HUT Kemerdekaan RI di sekolah. Apa yang akan Anda lakukan?

  • Mengoordinasikan dan bersinergi dengan pihak-pihak yang terlibat dalam kepanitiaan yang telah dibentuk sebelumnya  
  • Menerima tugas tersebut dan melaksanakannya setelah menyelesaikan tugas-tugas lain yang sudah ada  
  • Meskipun dengan berat hati, tetap melaksanakan tugas tersebut  
  • Membentuk kepanitiaan baru sesuai pilihan Anda sendiri karena percaya pada kompetensinya  
  • Jawaban: A 

    Pembahasan: Mengoordinasikan dan bersinergi dengan pihak terkait menunjukkan sikap profesionalisme dan tanggung jawab terhadap tugas yang diberikan.

    16. Di sekolah tempat Anda mengajar, masih sering ditemukan siswa yang merokok di kamar mandi meskipun sudah ada peringatan dan aturan untuk tidak merokok di area sekolah. Sebagai guru yang wajib memberikan teladan, apa solusi yang Anda berikan?

  • Lebih aktif memperingatkan siswa yang sering merokok di kamar mandi dan mengimbau siswa lain untuk tidak meniru  
  • Bekerja sama dengan seluruh warga sekolah untuk memberikan contoh perilaku yang baik, yaitu tidak merokok di lingkungan sekolah  
  • Karena ada petugas khusus (guru BK dan tata tertib), sebaiknya saya berdiam diri untuk menghindari kesalahpahaman  
  • Memanggil orang tua siswa yang kedapatan merokok agar memberikan bimbingan dan arahan  
  • Jawaban: B 

    Pembahasan: Bekerja sama dengan seluruh warga sekolah untuk memberikan contoh perilaku baik seperti tidak merokok di lingkungan sekolah adalah langkah yang efektif untuk mengatasi masalah ini.

     

    17. Sebagai pendidik, Anda diharapkan mampu mengelola kelas dengan efektif. Sebagai guru baru, Anda menghadapi situasi kelas yang tidak kondusif di mana siswa suka berbicara sendiri saat pelajaran berlangsung. Tindakan apa yang harus Anda ambil?

  • Membuat kesepakatan pembelajaran bersama siswa  
  • Mencari metode pembelajaran yang sesuai untuk setiap kelas  
  • Memberikan tugas tambahan kepada siswa yang ngobrol sendiri  
  • Memberikan hukuman kepada siswa yang mengobrol  
  • Jawaban: B

    Pembahasan: Mencari metode pembelajaran yang sesuai untuk setiap kelas dapat menciptakan lingkungan belajar yang lebih kondusif.

    18. Sebagai guru mata pelajaran, Anda diharapkan dapat memberikan materi yang mudah dipahami oleh siswa. Namun, tahun ini mata pelajaran yang Anda ajarkan mengalami penurunan prestasi, terlihat dari banyaknya siswa yang mendapatkan nilai rendah. Langkah apa yang harus Anda ambil?

  • Mengevaluasi materi pembelajaran yang diberikan apakah sesuai dengan modul ajar  
  • Meminta siswa yang memiliki nilai tinggi untuk membantu teman-teman mereka yang nilai rendah  
  • Menganggap masalah tersebut tidak signifikan karena Anda sudah mengajar sesuai prosedur  
  • Mengusulkan tambahan jam belajar agar siswa dapat lebih mendalami materi  
  • Kategori :