Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Lahat, Mustofa Nelson, melaporkan bahwa selama periode Januari hingga Juni 2024, Lahat mencatat 626 pencari kerja.
Jumlah ini menunjukkan fluktuasi dengan puncaknya mencapai lebih dari 100 orang pada bulan Januari, April, dan Mei.
Rinciannya adalah 158 pencari kerja pada Januari, 68 pada Februari, 84 pada Maret, 134 pada April, 104 pada Mei, dan 78 pada Juni.
BACA JUGA:Kursi Roda Bocah Disabilitas di Lubuklinggau Dicuri, Bantuan Segera Diberikan
Mustofa Nelson juga menambahkan bahwa minimnya informasi lowongan kerja dari perusahaan menjadi salah satu masalah.
"Kami mendorong perusahaan-perusahaan di Lahat untuk lebih aktif berkoordinasi dan menginformasikan lowongan kerja agar masyarakat bisa mendapatkan informasi yang lebih baik," ujarnya.