9 Teknik Pernapasan Agar Tubuh Lebih Sehat dan Bugar, Cukup 5 Menit Sehari, Yuk Praktekin!

Senin 12 Aug 2024 - 11:59 WIB
Reporter : Nanda
Editor : Alfery

SUMATERAEKSPRES.ID - Latihan pernapasan memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, baik fisik maupun mental.

Latihan pernapasan adalah cara yang sederhana namun efektif untuk meningkatkan kesehatan secara keseluruhan. 

Secara umum, manfaat fisik yang bisa dirasakan dengan latihan pernafasan adalah meningkatkan fungsi paru-paru, dengan membantu memperkuat otot-otot pernapasan dan meningkatkan kapasitas paru-paru.

Namun perlu kita ketahui, banyak manfaat lain yang bisa dirasakan dengan rutin melatih pernafasan kalian, berikut manfaat yang bisa kita dapat dilansir dari berbagai sumber :

BACA JUGA:Aturan dan Tips Bermain Pickleball, Olahraga 3 in 1 yang Lagi Hits, Sudah Coba?

BACA JUGA:10 Kesalahan yang Harus Dihindari Setelah Berolahraga untuk Menjaga Kesehatan Tubuh

1. Menurunkan Tekanan Darah : bagi kalian yang mempunyai tekanan darah tinggi, Teknik pernapasan yang dalam dan lambat dapat membantu menurunkan tekanan darah dengan mengurangi stres pada sistem kardiovaskular.

2. Meningkatkan Sirkulasi Darah: Pernapasan yang baik membantu meningkatkan aliran darah dan oksigen ke seluruh tubuh.

3. Mengurangi Ketegangan Otot: Latihan pernapasan dapat membantu merilekskan otot-otot yang tegang dan mengurangi rasa sakit.

4. Mengurangi Stres dan Kecemasan: Teknik pernapasan yang dalam dan teratur dapat membantu menenangkan sistem saraf dan mengurangi perasaan cemas.

5. Meningkatkan Fokus dan Konsentrasi: Latihan pernapasan dapat membantu meningkatkan fokus dan konsentrasi dengan menenangkan pikiran.

6. Meningkatkan Kualitas Tidur: Pernapasan yang dalam dan lambat sebelum tidur dapat membantu menenangkan pikiran dan tubuh, sehingga meningkatkan kualitas tidur.

7. Meningkatkan Kesejahteraan: Latihan pernapasan dapat membantu meningkatkan perasaan kesejahteraan dan kebahagiaan dengan mengurangi stres dan meningkatkan relaksasi.

BACA JUGA:Runtopia: Aplikasi Pendulang Cuan, Ubah Langkah Kaki jadi Rupiah

BACA JUGA:Sulit Dipercaya! Tanaman Liar Pinggir Jalan Ini Bisa Jadi Penyelamat bagi Penderita Asma, Apa Itu?

Kategori :