Paripurna HUT OKU ke-114 Sinergi Membangun OKU

Senin 29 Jul 2024 - 21:54 WIB
Reporter : Adv
Editor : Dede Sumeks

SUMATERAEKSPRES.ID -  PELAKSANAAN paripurna DPRD OKU HUT OKU ke 114 pada Senin 29 Desember 2024 di Gedung Kesenian berjalan lancar dan khidmat. Rapat paripurna langsung dipimpin Ketua DPRD OKU Mardjito Bachri. 

Ketua DPRD OKU Mardjito Bachri menyampaikan dalam periode usia ke 114 tahun Kabupaten OKU sudah menghadapi berbagai dinamika dan tantangan.

BACA JUGA:DPRD OKU Setujui 6 Raperda Menjadi Produk Perda

BACA JUGA:Segera Proses Pleno Ketua KPU OKU, Pasca Putusan DKPP

Disebutnya, seluruh pemangku kepentingan harus bekerjasama dalam berbagai agenda pembangunan di Kabupaten OKU.

“Yang bertujuan untuk mewujudkan kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat,” ujarnya. Kemajuan Kabupaten OKU juga didukung dengan ketersediaan infrastruktur jalan dan jembatan yang berdampak kepada pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Penjabat Bupati OKU H Teddy Meilwansyah menyampaikan usia 114 tahun merupakan usia yang cukup panjang. Ini menjadi referensi dalam upaya mengenang masa lalu untuk sinergi membangun Kabupaten OKU tumbuh semakin maju kedepan.

Untuk itu perlu sinergi dari seluruh pemangku kepentingan untuk bisa menghadapi tantangan kedepan. Ini perlu ditingkatkan. Dimana pertumbuhan ekonomi sudah ada progres positif. 

Penjabat Gubernur Sumsel Elen Setiadi SH MSE menyampaikan, melalui HUT OKU menjadi pesan untuk melakukan evaluasi seluruh kegiatan yang sudah maupun yang akan dilakukan. “Ini usia cukup panjang lebih 100 tahun,” ujarnya.

BACA JUGA:Operasi Razia Temukan Banyak Kendaraan Berpelat Luar Mati Pajak di OKU

BACA JUGA:Ayo Ikuti Serunya Lomba Bercerita Rakyat Sumatera Selatan di OKU: Ajak Anak Berimajinasi!

Telah banyak yang dilakukan Kabupaten OKU dalam upaya pemerataan pembangunan. Tugas kedepan meningkatkan, menjaga dan melanjutkan hasil pembangunan.

“Harus ada tekad kuat untuk perubahan supaya OKU bisa menjadi kabupaten terdepan,” ujarnya. (adv)

Kategori :

Terkait

Jumat 13 Sep 2024 - 22:06 WIB

Kejar Target, 4 Paripurna Beruntun

Rabu 07 Aug 2024 - 22:12 WIB

Politisi PAN Pimpin DPRD OKU