Selalu Sehat Sepanjang Waktu, Ini 4 Jenis Olahraga Ringan yang Bisa Dilakukan Saat Liburan

Senin 03 Jun 2024 - 10:48 WIB
Reporter : Gite
Editor : Alfery

SUMATERAEKSPRES.ID - Ketika sedang pergi liburan, kita sering kali lupa untuk berolahraga.

Biasanya kita selalu ingin memanjakan tubuh dan juga meliburkan diri dari segala rutinitas harian termasuk juga dengan olahraga.

Akan tetapi, kalian harus ingat, dengan tidak melakukan olahraga pada saat liburan akan memicu kenaikan berat badan.

Karena ketika pergi liburan, tidak akan lengkap rasanya jika tidak berkeliling untuk wisata kuliner, dengan mencicipi berbagai jenis makanan khas dari daerah yang sedang kita kunjungi.

BACA JUGA:Kram Otot Saat Olahraga? Ini Solusinya!

Hal inilah yang nantinya akan memicu berat badan kian bertambah.

Lantas, apa saja hal yang harus dilakukan agar berat badan tidak naik ketika pergi liburan? Jawabannya ada di bawah ini.

Agar berat badan tidak meningkat ketika sedang liburan, kalian bisa melakukan beberapa olahraga ringan saja.

Dengan cara ini kamu akan tetap bisa aktif berolahraga meskipun sedang pergi liburan.

Ada beberapa jenis olahraga ringan yang bisa kalian terapkan dan tidak membutuhkan alat apapun, jadi bisa kalian lakukan meskipun sedang bepergian, diantaranya:

BACA JUGA:Wajib Tau, Olahraga Ringan Selama 20 Menit Mampu Tingkatkan Kekuatan Otak

1. Berjalan

Jalan kaki merupakan salah satu jenis olahraga yang paling sederhana dan sangat mudah dilakukan.

Akan tetapi, dengan berjalan kaki dapat memberikan manfaat yang sangat luar biasa bagi tubuh, karena efektif untuk membakar kalori yang ada di dalam tubuh.

Selain itu, berjalan kaki dapat membantu untuk menghindari tubuh menjadi kaku dan pegal-pegal, yang diakibatkan karena telalu lama duduk ketika di perjalanan.

Kategori :