SUMATERAEKSPRES.ID - Ternyata ada manfaat Jengkol bagi Kesehatan dan efek sampingnya bagi tubuh kita.
Namun ada juga tips Mengkonsumsi jengkol agar kita mendapatkan hal-hal positif dari tanaman berbau khas ini.
Jengkol, makanan yang cukup populer di Indonesia, memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan. Berikut adalah penjelasan mengenai manfaat jengkol beserta tips mengkonsumsinya.
Jengkol di percaya dapat menjaga Kesehatan Jantung. Kandungan antioksidan dalam jengkol membantu menangkal radikal bebas dan melancarkan peredaran darah, menjaga kesehatan jantung.
BACA JUGA:Siapa Sangka? Lalapan Daun Jengkol Muda Ampuh Lawan Beragam Penyakit, Ini Sederet Manfaatnya
Selain itu, jengkol dapat menjaga Kadar Gula Darah: Senyawa aktif dalam jengkol membantu mengontrol kadar gula darah, cocok untuk penderita diabetes.
Nah bagi yang over weight, jengkol juga dapat menurunkan Berat Badan: Kandungan serat tinggi dalam jengkol membantu mengatasi perut buncit dan mempercepat pembakaran energi tubuh.
Hal lainnya, adalah mencegah Anemia dan Meningkatkan Stamina Tubuh: Kandungan zat besi di dalamnya membantu mencegah anemia dan meningkatkan stamina.
Bagi yang memiliki penyakit lambung, atau semacam penyakit maag. Jengkol dipercaya dapat mencegah penyakit maag.
BACA JUGA:Jengkol, Si Bau Asli Indonesia yang Kaya Akan Manfaat
Dimana mengkonsumsi jengkol dengan takaran secukupnya dapat membantu mencegah penyakit maag. Juga dapat melakukan pembentukan Jaringan Tubuh: Kandungan protein tinggi di dalam jengkol membantu proses pembentukan jaringan tubuh. Membantu organ vital agar tetap stabil, jengkol kaya akan asam folat dan vitamin B6 yang baik untuk organ vital.
Ada tips Mengkonsumsi Jengkol, agar tubuh kita tidak terkontaminasi dengan zat yang kurang baik bagi tubuh.
Dimana dalam mengkonsumsi jengkol saat perut kosong.
Hindari mengonsumsi jengkol bersama makanan atau minuman asam. Dan selain itu, masak jengkol sebelum dimakan untuk mengurangi kandungan asam jengkolat.
Namun, perlu diingat bahwa konsumsi jengkol yang berlebihan dapat menyebabkan keracunan.