Sehingga, dirinya mengajak untuk perbaiki prestasi dan mempersiapkan diri untuk ajang yang lebih besar lagi karena nantinya diharapkan para kafilah kita mampu berlomba dengan kafilah-kafilah dari kabupaten/kota lainnya.
"Kami memandang bahwa keluhuran ajaran Al-qur’an sebagai pedoman dan pandangan hidup manusia perlu dikembangkan melalui proses pendidikan, baik secara formal maupun nonformal," ulasnya.
Sementara itu Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesra, Drs H Emran Tabrani MSi selaku ketua panitia penyelenggara MTQ ke 40 tingkat Kabupaten Muara Enim ini dilaksanakan di Kecamatan Kelekar selaku tuan rumah.
"Mtq ini diikuti oleh 22 Kecamatan di Kabupaten Muara Enim dengan peserta 524 peserta yang mana kegiatan ini akan berlangsung 23-29 februari 2024," pungkasnya.