Jangan Panik Menghadapi Gempa, Berlindung dari 5 Kondisi Ini Dapat Membantu

Minggu 04 Feb 2024 - 14:00 WIB
Reporter : Andre Jedor
Editor : Andre Jedor

1. Saat Berada di Kantor atau Rumah

Jika sedang bekerja di dalam ruangan, dan anda terjebak dalam ruangan tersebut, hentikan pekerjaan dan aktivitas anda segera. 

Setelah itu, cara yang harus anda lakukan adalah dengan cara menjauhi kaca, dikarenakan kaca mengandung serpihan bahan tajam yang bisa membuat anda terluka. 

Bukan hanya kaca yang patut diwaspadai, melainkan benda lain seperti rak tinggi dan perabot besar lain harus juga membahayakan dan patut untuk diwaspadai. 

Jika ada benda yang bisa melindungi kalian seperti tas, telapak tangan, buku, dan benda lainnya yang serupa bisa dipakai untuk melindungi diri dari puing kaca dan juga benda yang berjatuhan ke arah kalian. 

BACA JUGA:Gempa 6 SR, Pengunjung Mal Kocar Kacir. Di Sini Kejadiannya

BACA JUGA:2 Hari Beruntun Gempa Goyang Lampung. Ada Apa?

Berlindung di bawah meja atau furniture yang cukup kuat dengan posisi berlutut untuk melindungi tubuh dari jatuhan benda. 

Saat anda berada di dalam rumah, lindungi kepala dengan bantal. Matikan kompor juga perlu untuk mencegah kebakaran.

2. Saat Berada di Gedung Mal

Di gedung mal, seperti bioskop, tempat bermain, dan juga setiap lantai di mal diimbau untuk jangan menyebabkan kepanikan atau korban dari kepanikan itu sendiri. 

Tentunya kita harus mengikuti seluruh petunjuk dari petugas atau satpam, yang biasa kita harus memakai tangga darurat, serta ke assembly point atau luar mall dengan tempat yang terbuka.

3. Saat Mengendarai Kendaraan di Jalan

Berhenti mengendarai kendaraan adalah cara yang baik dalam menyelamatkan diri dari gempa bumi. 

BACA JUGA:Ini Tips Mengemudi Mobil Saat Ada Gempa Bumi dan Langkah Evakuasi Darurat Mobil yang Menjadi Korban

BACA JUGA:Perwakilan Kementerian PUPR Tinjau Lokasi Pembangunan Rumah Inti Tumbuh Tahan Gempa (RITTA)

Kategori :