Jeruk mandarin juga bisa menjadi salah satu ide dekorasi Imlek di rumah.
Buah khas Imlek ini biasa disebut dengan chi zhe, yang disimbolkan sebagai pengharapan akan rezeki.
Kamu bisa menaruh beberapa buah mandarin di meja makan pada ruang tengah.
Jika tak punya cukup banyak ruang di dalam hunian, kamu juga bisa menaruhnya di meja makan lipat dinding minimalis.
9. Pohon Kumquat
Terakhir, ada pohon kumquat. Dalam bahasa Kanton kumquat disebut gam gat sue, harapan untuk kekayaan dan keberuntungan.
Selain menjadi dekorasi, masyarakat keturunan Tionghoa juga sering kali memajang pohon kumquat untuk dikonsumsi buahnya.
Di akhir artikel ini, berikut cara membuat hiasan dinding Imlek yang mudah.
Ada banyak cara membuat hiasan dinding Imlek di rumah secara mandiri atau Do it yourself (DIY)
Misalnya jika ingin membuat hiasan dinding Imlek dari kertas warna-warni.
Jika begitu, kamu dapat mengikuti langkah-langkah di bawah ini:
Persiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan, seperti kertas warna-warni, gunting, lem, dan pensil.
Buatlah pola atau desain DIY hiasan Imlek yang diinginkan dengan menggunakan pensil. Ambil ide dari internet atau buat sendiri.
Potong kertas sesuai dengan pola yang telah dibuat. Jika kamu ingin memberi efek 3D hiasan Imlek, bisa dengan cara memotong bagian tengah dari beberapa bagian kertas dan menempelkannya ke bagian belakang kertas lain dengan lem.
Tempelkan hiasan dinding yang telah kamu buat ke dinding rumah dengan lem atau dapat menggunakan lem yang khusus untuk dinding atau lem kuat lainnya.
Tambahkan aksesori atau dekorasi tambahan sesuai dengan keinginan, seperti lilin atau lampu.