Cara interview kerja yang baik agar diterima selanjutnya ialah jangan terlambat. Saat Anda akan menghadiri sesi interview usahakan untuk datang lebih awal sekitar lima belas menit lebih awal dari jam yang ditentukan. Dengan datang lebih awal, Anda berusaha untuk berkomitmen dengan jadwal yang ditentukan.
Sebaliknya, jika Anda kesiangan, akan mengindikasikan hal yang buruk di mata perekrut. Oleh karena itu, untuk mempermudah Anda menemukan tempat interview, ada baiknya sehari sebelum interview kamu pergi ke lokasi untuk mengetahui letak persisnya tempat itu, sehingga Anda bisa memprediksi berapa lama akan sampai dari rumah ke lokasi tersebut.
7. Bersikap asertif dan aktif dalam sesi interview
Terkadang, Anda mungkin sungkan untuk turut aktif berbicara dalam sesi interview karena khawatir melewati batas sopan. Padahal, ada perbedaan besar antara bersikap sopan dan pasif.
Sopan berarti tidak menyela pembicara ketika berbicara, pasif berarti kamu hanya akan berbicara ketika ditanya. Anda harus bisa lebih aktif berkontribusi dalam sebuah interview.
Cara interview kerja yang baik agar diterima adalah dengan adanya komunikasi yang baik antara Anda dan pewawancara. Perlu Anda ingat bahwa interview sama saja dengan percakapan-percakapan lainnya.
Hanya saja, sesi ini berfokus pada diri dan kelebihan Anda yang dapat meyakinkan pewawancara. Bersikap asertif dan berkontribusi dalam interview berarti Anda perlu juga mengajukan pertanyaan.
Dalam sebuah interview tidak harus pewawancara yang selalu mengajukan pertanyaan. Ada baiknya Anda juga bersikap lebih semangat dengan mengajukan beberapa pertanyaan terkait perusahaan atau pekerjaan yang akan dikerjakan.