Sudah Peringatkan Bongkar Mandiri, Kapolsek Babat Toman 'Selamat' dari 2 Kali Terbakarnya Illegal Refinery

Selasa 30 Jan 2024 - 09:37 WIB
Reporter : Andre Jedor
Editor : Andre Jedor

Kepada polisi, tersangka Menri mengaku sudah bekerja satu bulan di tempat masakan minyak tersebut. Dia sudah 3 kali memasak minyak mentah, dengan upah Rp500 ribu sekali masak.

Terbakarnya tempat penyulingan minyak ilegal di Desa Sereka, yang terjadi kedua kali di Kecamatan Babat Toman, dalam 5 hari terakhir di Januari 2024 ini. 

BACA JUGA:43 Tempat Penyulingan Minyak Ilegal Lagi yang Ditutup, Total Sudah 201 Titik di Muba. Ini Sebaran Kecamatannya

BACA JUGA:Kualat, Tetap Beroperasi di Masa Penertiban, Tempat Penyulingan Minyak Ilegal Ini Terbakar

Sebelumnya, terjadi di daerah Talang Kambang, Dusun V, Desa Bangun Sari, Kecamatan Babat Toman, Rabu pagi (24/1).

Polisi juga sudah menangkap Rusdi (42), warga Desa Bangun Sari, pekerja dari tempat penyulingan minyak ilegal yang terbakar.

Dari TKP Talang Kambang, didapati tungku masakan ukuran 70 drum kondisi hangus, selembar seng yang sudah terbakar, 2 batang kayu yang terbakar, 3 meter selang ulir yang terbakar. 

Kemudian mesin sedot terbakar, blower keong, dan sebatang besi blower panjang 2 meter,  35 liter minyak mentah, 35 liter minyak solar olahan, 2 drum besi, serta tandon plastik.

Untuk diketahui, terbakarnya tempat penyulingan minyak ilegal di Babat Toman pada Juli s 2023 lalu ‘memakan tumbal’  Kapolsek Babat Toman Iptu Vico Fariul Fajar STrK MSi.

BACA JUGA:Wow, Dapati Tungku Masak Raksasa Kapasitas 8 Ribu Liter di Kompleks Penyulingan Minyak Ilegal

BACA JUGA:Tim Gabungan Bongkar 33 Tempat Penyulingan Minyak Ilegal di Muba, Ini Barang Bukti yang Diamankan

Dia dicopot buntut terbakarnya tempat masakan minyak di Gombong, Kelurahan Mangunjaya, Kecamatan Babat Toman, Kabupaten Muba, Jumat 28 Juli 2023.

Vico dimutasi ke Polda Sumsel pada Agustus 2023. Brsamaan dengan Kapolsek Pemulutan AKP Herry Yusman SH MSi, atas meledaknya gudang BBM ilegal di Desa Ibul Besar II, Kecamatan Pemulutan, Kabupaten Ogan Ilir, Selasa 1 Agustus 2023. 

Pada tahun 2024 ini, Kapolsek Keluang Iptu Nirwan Haryadi juga dicopot atas terbakarnya tempat penyulingan minyak illegal di Kelurahan Keluang, 13 Januari 2024.

Tiga hari berselang, dia dimutasi berdasar Surat Telegram (ST)/51/Kep/2024 yang merujuk kepada Keputusan Kapolda Sumsel No.30/I/2024 tertanggal 16 Januari 2024. 


HANGUS TERBAKAR : Polisi mendatangi TKP kebakaran penyulingan minyak ilegal di Pal 8 Desa Sereka, Kecamatan Babat Toman, Muba, mendapati tungku masakan dan banyak kerangka baby tank hangus terbakar. -FOTO: IST-

Kategori :