Staycation Katrol 30 Persen Pesanan Hotel

Jumat 29 Dec 2023 - 17:00 WIB
Reporter : Tim
Editor : Edi Sumeks

Di sisi lain, The Zuri Hotel Palembang mempersembahkan Winter Wonderland yang berlangsung selama bulan Desember. Di sini, tamu dapat menikmati suasana Natal yang semarak melalui elemen dekorasi yang bernuansa biru putih namun penuh kemeriahan dengan detail ornamen di setiap sudut di area Lobby The Zuri Hotel Palembang.

“Tentunya tak hanya elemen dekorasi saja yang dapat dinikmati para tamu, tamu juga dibebaskan untuk berfoto disekitar dekorasi lobby jangan lupa untuk rayakan Momen Tahun Baru di  The Zuri Hotel Palembang”, ungkap Fadilla Putri Pinka selaku Executive Public Relation The Zuri Hotel Palembang.

The Zuri Hotel Palembang juga sudah menyiapkan acara untuk menyambut pergantian tahun pada tanggal 31 Desember 2023 ini. 

Pada tahun ini, The Zuri Hotel Palembang akan mengangkat tema Tempoe Doeloe back to 40’s era. Acara ini juga akan menceritakan tentang hal – hal yang berkaitan dengan masa lalu pada tahun 1940-an. 

Mulai dari dresscode yang akan digunakan, lalu rangkaian acara yang bernuansa Nusantara Belanda, tak lupa lantunan musik yang mengangkat genre klasik orchestra, serta gala dinner All You Can Eat yang akan menyajikan berbagai macam menu makanan mulai dari Indonesian Food, Oriental Food, Pastry, Jajanan Jadul seperti Putu Mayang, Kerak Telor, Kembang Tahu, Grontol, Sate Karak, Telok Ukan, dan jajanan jadul lainnya yang sudah sangat susah untuk kita temukan. Tentunya makanan ini akan selalu di refill sampai akhir acara, jadi dijamin deh gak akan keabisan.

BACA JUGA:Hadapi Nataru, Disbhub Lahat Petakan Lokasi Rawan Macet

BACA JUGA:4 Trik Cerdas Cegah Kenaikan Berat Badan karena Godaan Makanan Selama Libur Nataru 2024, Gampang Kok!

Event New Year Eve yang bertema Tempoe Doeloe ini akan berlangsung pada tanggal 31 Desember 2023 di Ballroom Lantai 3 The Zuri Hotel Palembang. Akan banyak penampilan dari para guest star lokal, dan juga akan ada after party pada akhir acara. Dan tak lupa, akan ada hadiah doorprize menarik untuk para tamu yang datang. 

“Semoga para pengunjung dapat menikmati keseruan perayaan Natal dan perayaan Tahun Baru, dalam agenda liburan akhir tahun bersama orang terkasih persembahan dari The Zuri Hotel Palembang. Happy Staycation!” kata Fadilla.

Tak mau kalah,  Aston Palembang Hotel punya event “Street Fest”. "Kami menghadirkan sesuatu yang spesial pada malam Tahun Baru. Jadi jangan lewatkan," kata Nizar Husin, Restaurant & Banquet Manager Aston Palembang Hotel & Conference Center. Menurutnya perayaan malam Tahun Baru akan diisi beragam hidangan kuliner lokal hingga mancanegara, serta pertunjukan seru seperti Kabaret Dance, perkusi, barongan, FDJ, live music dan lainnya. 

"Pada acara puncak akan ada kembang api yang tentunya sudah dinanti masyarakat," ungkap dia. Paket Tahun Baru kali ini dibanderol Rp350 ribu nett/person dengan promo kamar di harga Rp1,6 juta nett/room/night sudah termasuk breakfast dan dinner malam Tahun Baru untuk 2 orang. 

BACA JUGA:Pelindo Pastikan Layanan Pelabuhan Selama Periode Nataru

BACA JUGA:Libur Nataru, Angkutan Batubara Putar Balik ke Lokasi Tambang

"Kami ingin hadirkan sesuatu yang spesial di malam Tahun Baru. Tentunya ini jadi momen untuk kita maksimalkan dari segi penampilan dan hidangan kuliner dari berbagai negara agar tamu merasa puas dengan apa yang kita sajikan,” kata dia.

Terkait okupansi hotel, Nizar mengaku saat ini booking kamarsudah mencapai 81 persen dan diprediksi terus meningkat jelang akhir tahun. Konsumen yang menginap itu mayoritas keluarga, apalagi sebentar lagi musim libur sekolah. "Banyak keluarga yang staycation di hotel. Di samping kami juga mengadakan promo dan banyak event," tegasnya. 

Kategori :