PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Siapa yang tak kenal buah ciplukan? Buah yang sering juga disebut cecendet ini merupakan tumbuh liar. Biasanya tumbuh di semak-semak. Walaupun tinggal di semak-semak ternyata buah ciplukan memiliki kandungan gizi yang bermanfaat bagi kesehatan.
Dari luar, wujud buah ini memang terlihat seperti kuntum bunga. Tetapi jika dikupas, terdapat daging buah sehat dan biji berwarna kuning terang. Buah dengan nama latin Physalis peruviana ini mengandung kalsum, zat besi, fosfor, vitamin C, B1, B2, protein dan kandungan air yang cukup tinggi.
BACA JUGA:Jarang Diketahui, Buah Ciplukan yang Ada di Sekitaran Rumah Ternyata Punya Banyak Khasiat
Berbagai kandungan gizi dalam buah ciplukan dapat memberikan manfaat kesehatan:
1. Mencegah kerusakan sel
Buah ciplukan adalah salah satu buah yang kaya akan antioksidan. Antioksidan adalah zat yang dapat melindungi dan memperbaiki kerusakan sel dalam tubuh akibat efek radikal bebas.
Contoh umum dari kerusakan sel akibat radikal bebas yang dapat terjadi adalah penuaan dini dan penyakit kronis seperti peradangan, penyakit jantung, katarak, dan kanker. Buah ini memang mengandung fenolik dan antioksidan tinggi yang dapat melawan perkembangan sel kanker payudara dan kanker usus besar.
BACA JUGA:Tidak Tahan dengan Sakit Gigi? Ini Dia 4 Jenis Obat yang Ampuh Meredakan Nyeri dan Peradangan
2. Melawan peradangan
Senyawa bernama withanolides dalam buah cecendet memiliki manfaat membantu mengatasi radang usus.
Buah ciplukan juga dapat membantu mengurangi peradangan pada inflammatory bowel disease (IBD). Khasiat ini diketahui dari penelitian yang diamati pada tikus. Memang belum ada penelitian pada manusia secara langsung. Namun, percobaan pada sel manusia menunjukkan potensi buah ini dalam mengatasi peradangan.
3. Meningkatkan kesehatan tulang
Buah ciplukan memiliki kandungan vitamin K yang cukup tinggi. Vitamin K dalam buah cecendet berperan dalam menjaga kesehatan tulang Anda.
BACA JUGA:Kembang Kol Bisa untuk Kesehatan Tulang
Vitamin K merupakan komponen penting yang bisa ikut membentuk ulang bagian tulang yang rusak atau retak. Selain menjaga kesehatan tulang, vitamin K pada buah ciplukan dapat membantu menjaga kesehatan kulit dan tekanan darah normal.
4. Meningkatkan fungsi mata
Buah ciplukan memiliki kandungan zat lutein, beta karoten, dan beberapa jenis karotenoid lainnya.
Kandungan ini memiliki manfaat dalam menurunkan risiko degenerasi makula yang dapat menyebabkan kebutaan. Bahkan, zat lutein bisa mencegah berbagai penyakit mata dan melindungi mata Anda dari kebutaan yang disebabkan oleh penyakit diabetes.
5. Meningkatkan system kekebalan tubuh
Buah cecendet bisa membantu menguatkan sistem kekebalan berkat kandungan polifenolnya.