Persiapan Pemilu Sudah 75 Persen

Sabtu 09 Dec 2023 - 19:46 WIB
Reporter : Hendro
Editor : Dandy

EMPAT LAWANG - Berbagai persiapan mulai dilakukan KPU Empat Lawang jelang Pemilu 2024. Sejauh ini persiapan pemilu yang dilakukan KPU sudah mencapai sekitar 75 persen. 

Hanya tinggal 25 persen lagi, Empat Lawang sudah siap melaksanakan pemilu, baik pemilihan DPRD Kabupaten, DPRD Provinsi, DPR-RI, DPD, dan Pemilihan Presiden. ‘’Secara umum lebih kurang sudah 75 persen persiapan Pemilu 2024 yang dilakukan di Empat Lawang,” ungkap Ketua KPU Empat Lawang, Eskan Budiman.

Untuk persiapan yang sudah dilaksanakan, dilanjutkan Eskan, pihaknya sudah membentuk badan ad hoc, baik PPK maupun PPS, sudah penetapan peserta pemilu, DPT. Sedangkan untuk KPPS juga akan segera direkrut. 

Untuk perekrutan KPPS, lanjutnya, akan dilakukan mulai 11 Desember mendatang. ‘’Untuk pelaksanaan kampanye juga sudah berlangsung sekitar dua pekan. Sedangkan logistik pemilu sebagian sudah kita terima,’’ ujarnya.

Hanya saja, lanjutnya, untuk surat suara belum mereka terima. ‘’Saat ini kita sudah melakukan perakitan kotak suara untuk Pemilu 2024. Perakitan kotak suara sudah mulai kita lakukan. Total ada 5.140 kotak suara,’’ pungkasnya. (eno)

Tags :
Kategori :

Terkait