Terkait Sriwijaya FC dan Liga 2 PALEMBANG - Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru belum mau berbicara banyak soal Sriwijaya FC, dan belum jelasnya keberlanjutan Liga 2.
"Apa yang mau di komentari, Liga 2 nya saja tidak ada," kata Deru saat ditanya wartawan terkait dengan Sriwijaya FC di Liga 2 yang masih menunggu kepastian. Deru juga memilih diam termasuk bagaimana kedepan soal keuangan Sriwijaya FC jika nanti Liga 2 digulirkan kembali. "Silent dulu, kan kompetisinya masih menunggu kepastian," tegasnya.Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainuddin Amali juga mengatakan, sebagaimana yang sudah disampaikan untuk Liga 2 pada saat pertemuan LIB dengan klub-klub Liga 2 disepakati semuanya diserahkan kepada kepengurusan PSSI yang baru.
"Catatan ini saya kira oleh PSSI yang ada sekarang, pada saat Kongres Luar Biasa nanti harus disampaikan. Jadi ada semacam memori serah terima, yang salah satunya poinnya kelanjutan Liga 2," ucap Amali.Sebelumnya, Sriwijaya FC belum melakukan langkah apapun terkait persiapan hadapi Liga 2. Tim berjuluk Laskar Wong Kito itu masih menunggu kejelasan soal nasib kompetisi kasta kedua Tanah Air tersebut. Sambil menunggu adanya kepastian keberlanjutan Liga 2, Sriwijaya FC masih wait and see. Dan akan menggelar rapat manajemen dimana sebelumnya dijadwalkan pada Sabtu (28/1) lalu batal.
"Rapat kami jadwalkan lagi bersama manajemen pada Kamis ini (2/2). Nanti di rapat kami sampaikan termasuk soal perkembangan - perkembangan Liga 2," ujar Sekretaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) selaku perusahaan pengelola Sriwijaya FC, Faisal Mursyid. (Tin/gsm)
Kategori :