Sayuran berdaun hijau seperti kangkung, bayam, dan sawi menjadi sumber magnesium yang sangat baik. Kekurangan magnesium dapat menjadi pemicu migrain.
Mengonsumsi sayuran ini dapat membantu meredakan gejala migrain serta mengurangi keparahannya. Selain itu, sayuran ini juga kaya akan riboflavin, vitamin B yang terbukti mengurangi frekuensi dan tingkat keparahan migrain.
BACA JUGA:Rajin Membaca 7 Shalawat Ini, Rezeki Mengalir Deras dan Sehat Walafiat
BACA JUGA:8 Makanan Ini Sebaiknya Tidak Diberikan pada Anak Usia Dibawah 4 Tahun
Jaga keseimbangan gizi. Pastikan asupan gizi harian terpenuhi dengan konsumsi makanan yang seimbang. Nutrisi yang cukup akan membantu tubuh berfungsi optimal dan mengurangi risiko sakit kepala.
Mengonsumsi makanan-makanan ini ke dalam pola makan sehari-hari dapat menjadi langkah sederhana namun efektif untuk mengatasi sakit kepala tanpa perlu terlalu bergantung pada obat-obatan.
Selain memberikan kelegaan secara alami, mengonsumsi makanan sehat juga memberikan manfaat jangka panjang bagi kesehatan secara keseluruhan.