Jangan Coba-Coba Pungli Bantuan, Semua Bantuan di Muba Gratis

Jumat 10 Nov 2023 - 17:44 WIB
Reporter : Tommi kurniawan
Editor : Edi Sumeks

SEKAYU, SUMATERAEKSPRES.ID- Bantuan pangan dari pemerintah untuk bulan November 2023  mulai disalurkan.  Untuk wilayah Muba, terdata ribuan penerima bantuan pangan sudah mulai menerima bantuan tersebut secara langsung, Jumat (10/11). 

Pantauan di lokasi,  Pj Bupati  Muba H Apriyadi Mahmud memantau langsung proses penyaluran penerima bantuan pangan di Kelurahan Balai Agung.  ‘’Bantuan ini gratis, jika ada oknum yang minta-minta duit laporkan ke saya, jangan coba-coba pungli bantuan yang diberikan secara gratis oleh pemerintah," tegas Apriyadi Mahmud. 

Dikatakannya, bantuan tersebut kembali akan disalurkan pada Desember 2023 nanti. "Tidak menutup kemungkinan awal 2024 nanti akan kembali dilakukan, prinsipnya bantuan ini demi mengurangi beban masyarakat prasejahtera di Muba," jelasnya.

Sementara itu, Roaini, salah satu warga penerima bantuan pangan di Sekayu mengaku, bantuan tersebut sangat bermanfaat. "Apalagi sekarang harga beras tinggi, bantuan yang diberikan ini sangat bermanfaat untuk keluarga kami," ungkap Roaini. 

Roaini mengucapkan terima kasih kepada Pj Bupati Apriyadi Mahmud yang selalu memperhatikan masyarakat kalangan menengah ke bawah atau prasejahtera di Muba.  ‘’Semoga pak Bupati Apriyadi terus diberi kesehatan dan selalu memperhatikan kebutuhan masyarakat prasejahtera di Muba," pungkasnya. (Kur/)

 

Kategori :