PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Inovasi dalam dunia hiburan semakin meluas, dan kali ini, Platform Bioskop Online memperkenalkan konsep baru yang memanjakan para pecinta film Indonesia.
Dengan harga terjangkau mulai dari Rp5.000, Bioskop Online menawarkan akses mudah ke beragam film berkualitas, bahkan ada yang bisa dinikmati secara gratis.
Theo Maulana, selaku Community Manager Bioskop Online, menjelaskan bahwa Bioskop Online memiliki fokus khusus pada menayangkan film-film Indonesia berkualitas, serta menjadi wadah bagi karya-karya anak bangsa.
"Lewat Aplikasi Bioskop Online, Anda dapat menonton film di mana saja," kata Theo Maulana dalam Road to JAFF 18th: Road show Palembang yang berlangsung pada Sabtu (28/10) lalu.
BACA JUGA:Rahasia Membuat Live Streaming yang Memikat dan Menarik Agar Orang Betah Nonton
BACA JUGA:Rizky Febian Lamar (Lagi) Mahalini, Kali Ini di Atas Panggung di Depan Ribuan Penonton
Platform ini menawarkan tiga jenis film yang dapat dinikmati para penikmat film. Pertama, film original yang diproduksi dan ditayangkan oleh Bioskop Online sendiri.
Kedua, film feature yang sebelumnya pernah ditayangkan di bioskop konvensional. Ketiga, film premier, yang bukan merupakan produksi Bioskop Online.
Tetapi merupakan hasil kolaborasi dengan rumah produksi dan ditayangkan secara eksklusif di platform ini.
Theo Maulana menambahkan bahwa Bioskop Online dapat diakses melalui aplikasi yang dapat diunduh melalui Play Store atau App Store, serta melalui website resminya.
BACA JUGA:Penonton Lempar Botol, SFC Kena Denda Rp10 Juta
BACA JUGA:Sering Nonton Film Horor Ternyata ada Efek Sampingnya juga
Para penonton hanya perlu membayar untuk satu film atau dapat memilih opsi pay-per-view dengan durasi menonton selama dua kali 24 jam.
"Meskipun harganya sangat terjangkau, namun kualitas film yang ditawarkan tetap menjadi prioritas utama kami," ujar Theo Maulana. Metode pembayaran yang disediakan juga sangat beragam, mulai dari GoPay hingga berbagai platform pembayaran non-tunai lainnya.
"Bioskop Online memberikan akses kepada penonton untuk menikmati berbagai jenis film, termasuk film pendek, panjang, fiksi, dokumenter, dan bahkan film hybrid," tambahnya.