Tak Malu Jadi Petani, Anggota Propam Ini Tanam Beragam Varietas Buah Unggul

Jumat 27 Oct 2023 - 22:35 WIB
Reporter : Andre Jedor
Editor : Andre Jedor

Ketika musim durian tiba, rezeki juga menghampirinya.

Awal ceritanya ada pedagang durian yang biasa berkeliling mengendarai sepeda, tiba-tiba berhenti jualan.

Dia berkeluh pada Kartiwan, tidak ada modal lagi. Setelah mereka mengobrol, akhirnya sepakat kongsi.

BACA JUGA:Polrestabes Palembang Ajak Driver Ojol Palembang Tingkatkan Skill Berkendara melalui Safety Riding

 BACA JUGA:Haryo Sugihartono Jabat Kapolrestabes Palembang, Gantikan Kombes Pol Mokhamad Ngajib

Kartiwan merayu istrinya, pinjam modal untuk jualan durian. Buka lapak tidak jauh dari rumahnya.

“Yang jaga lapak ya teman saya tadi. Saya sesekali cek malam hari, atau saat pulang dinas. Alhamdulillah, sekali musim durian bisa dapat bersih sekitar Rp25 juta. Keuntungan bagi dua, hitung-hitung bantu teman. Tapi bagian saya, saya kembalikan lagi pinjaman duit modal ke istri,” ucapnya tersenyum.

Modal berangsur bertambah, pola hidup hemat terus dijaga.

Kartiwan coba keberuntungan, membeli sedikit-sedikit lagi lahan untuk berkebun.

Termasuk menambah varietas buah-buahkan di kebunnya.

”Dengan modal terbatas, saya fokus empat tanaman. Durian, mangga, alpukat, kelapa. Tidak perlu banyak, yang penting bibit unggul. Supaya harga jual buahnya nanti tinggi,” ujarnya berbagi tips.  

Buah mangga yang ditanamnya, jenis Miyazaki yang berwarna merah, mangga Irwin warna ungu, Cokhanan dari Thailand, Arumanis, Manalagi, Golek, Madu, dan lainnya.

“Mangga ada 350 batang. Anggaplah yang berbuah 300 batang, dengan satu batang hasilkan buah 50 kg. Dijual saja dengan harga terendah Rp5.000 per kg, sudah dapat Rp45 juta,” bebernya.

Itu baru dari kebun mangga. Belum dari kebun durian, yang ada 290 batang.

Diasumsikannya minimal yang berbuah 250 batang, dengan hasil sedikit 20 buah per batang.

”Saya rencana jual per buah saja, bukan per kilo. Daya beli di sini, beda dengan di Jakarta. Satu buah durian rencana jual Rp100 ribu. Dari durian, minimal bisa dapat Rp50 juta,” paparnya.

Kategori :