Kloter 18 Debarkasi Palembang Kembali dengan 358 Jemaah Haji Sehat dan Selamat. Harapan untuk Meningkatkan Kua

Jumat 28 Jul 2023 - 07:57 WIB
Reporter : novi hariyanto
Editor : novi hariyanto

Kloter 18 Debarkasi Palembang Kembali dengan 358 Jemaah Haji Sehat dan Selamat. Harapan untuk Meningkatkan Kualitas Iman dan Akhlak PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Bupati Kabupaten Banyuasin, H. Askolani, menggelar sambutan meriah ketika menyambut kepulangan 358 jemaah haji dari kloter 18 Debarkasi Palembang di Aula Asrama Haji Sumsel pada malam Kamis (27/7). Askolani, dengan penuh kehangatan, memberikan pesan kepada para jemaah asal Banyuasin dan Kota Palembang, "Agarmenjadi teladan yang baik bagi masyarakat setelah menjalani ibadah haji,"ujarnya.

BACA JUGA : LOKER TERKINI, Nestle Indonesia Membuka Peluang Karir Sebagai Management Trainee Batch 2023. Ada 7 Posisi Loh!
Bagi Askolani, kesempatan untuk melaksanakan ibadah haji adalah suatu anugerah yang luar biasa dan tidak mudah jemaah dapatkan. "Kami berharap setelah menjalani ibadah suci ini, kualitas iman, ibadah, dan akhlak para jemaah semakin meningkat,"sambungnya. Menurutnya, ada perbedaan yang harus tampak antara kehidupan sebelum dan sesudah menjalankan ibadah haji. Dengan keyakinan ini, Askolani berharap para jemaah bisa kembali ke kampung halaman masing-masing.
BACA JUGA : BARU RILIS, Galaxy Tab S9 Ultra: Tablet Terbaru Samsung dengan Layar Terbesar. Ini Kecanggihan dan Harganya!
"Menjadi contoh teladan bagi masyarakat sekitar,"tegasnya. Sambutan hangat ini juga beriring dengan kebahagiaan dan syukur dari pemerintah karena para jemaah kloter 18 pulang dalam keadaan sehat dan selamat.
Tags :
Kategori :

Terkait